Biasa Mendukung, Rocky Gerung Blak-blakan Kritik Anies Baswedan: Dia Kurang Mampu Merakyat, tapi...

Rocky Gerung juga mengingatkan supaya Anies Baswedan tetap menjaga integritasnya dan tidak tergoda dengan oligarki untuk memodali pencapresannya di Pemilu 2024.
Suara.com - Akademisi Rocky Gerung sejauh ini kerap menunjukkan dukungan untuk Anies Baswedan karena dianggap memberikan pembaruan untuk pemerintahan Presiden Joko Widodo saat ini.
Namun Rocky ternyata tidak ragu untuk memberikan kritikan pedas kepada Anies. Seperti baru-baru ini Rocky mengupas salah satu kinerja terburuk dari mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Hal ini dibahas Rocky di Diskusi Indonesia Leaders Talk ke-112 pada Jumat (14/11/2022). Dalam kesempatan tersebut, Rocky menyebut janji kerja Anies bisa dinilai secara normatif.
![Rocky Gerung [YouTube]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/23/22170-rocky-gerung-youtube.jpg)
Saat itulah Rocky dengan blak-blakan menyebut Anies kurang mampu untuk turun merakyat. Namun penilaian ini harus diberikan sambil membandingkan kualitasnya dengan tokoh-tokoh politik lain.
Baca Juga: UGM Buka Pintu: Siap Ungkap Data Akademik Jokowi Jika...
"Anies buruk, tapi ada yang jauh lebih buruk. Anies kurang mampu turun merakyat, ada yang lebih kurang mampu tuh," ujar Rocky, dikutip dari WartaEkonomi.co.id -- jaringan Suara.com pada Senin (14/11/2022).
Menurut Rocky, yang dicari dari sosok Anies adalah kemampuannya sebagai antitesis Jokowi. Hal itulah yang perlu diwujudkan oleh Anies, termasuk dengan tidak dimanfaatkan oleh oligarki.
Menurutnya masuknya peran oligarki di pencapresan Anies justru menjadi rekam jejak yang buruk baginya. Sebab Anies dinilai mempunyai reputasi sehingga digerakkan oleh masyarakat sipil. Namun tiket pencapresan ini kemudian diambilalih oleh Partai NasDem.
"Anies mampu enggak betul-betul jadi antitesa dari Jokowi? Anies itu dibesarkan, dirawat, diasuh oleh masyarakat sipil. Ide dari masyarakat sipil adalah upaya untuk menghalangi instruksi dari modal," jelas Rocky, menyamakan oligarki sebagai pemberi modal untuk kebutuhan pencapresan.

"Jadi sebetulnya kalau kita evaluasi hari ini, orang hanya akan lihat bagaimana Anies mempertahankan integritasnya, supaya dia bisa menimbulkan alternatif," imbuhnya.
Baca Juga: Forkompinda Jatim Sowan Jokowi di Solo: Ada Apa?
Rocky kemudian mengingatkan Anies untuk tetap menjaga integritasnya yang tidak tergoda oligarki. Apalagi karena relawan Anies, menurut Rocky, berkenan mengeluarkan uang untuk pencapresannya.