Beberapa efek samping yang muncul karena hidup tanpa makan di antaranya bisa pingsan, pusing, hingga detak jantung melambat. Selain itu dapat juga berakibat mengalami hipotensi (tekanan darah rendah), kelemahan, dehidrasi, kerusakan tiroid, sakit perut, kalium rendah (hipokalemia, fluktuasi suhu tubuh, stres pasca-trauma atau depresi, serangan jantung sampai kegagalan organ.
Sementara itu orang yang mengalami kelaparan dalam waktu lama tidak bisa langsung mengonsumsi makanan dalam jumlah normal. Kembali makan setelah kelaparan memerlukan pengawasan dokter.
Kontributor : Trias Rohmadoni