Menebak Siapa Burung Hantu yang Ingin Koalisi Pengusung Anies Bubar

Sabtu, 12 November 2022 | 09:15 WIB
Menebak Siapa Burung Hantu yang Ingin Koalisi Pengusung Anies Bubar
Capres Anies Baswedan saat berswafoto di lokasi HUT Partai NasDem. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Batalnya deklarasi ’Koalisi Perubahan’ yang diusung Partai Demokrat,Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Nasdem menimbulkan sejumlah spekulasi di tengah masyarakat. Salah satunya datang dari Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat Andi Arief tiba-tiba saja bicara soal 'Burung Hantu' yang mencoba ingin memisahkan NasDem, Demokrat, dan PKS. Siapa burung hantu yang ingin koalisi pengusung Anies bubar? 

Seperti yang diketahui, NasDem, Demokrat, dan PKS pada awalnya menrencanakan deklarasi yang diselenggarakan pada 10 November kemarin. Namun hingga berita ini dimuat tidak ada deklarasi 'Koalisi Perubahan' yang dilakukan oleh ketiga partai tersebut. Padahal deklarasi itu bisa menjadi awal mula ketiga partai bisa menuju Pilpres 2024 dengan calon presiden yang diusungnya, Anies Baswedan

Terkait hal itu Andi Arief lantas angkat bicara terkait adanya upaya untuk memisahkan NasDem, Demokrat, dan PKS. Melalui cuitannya di Twitter, dia menyatakan ada sesuatu yang kemudian disebutnya sebagai ‘burung hantu’ yang bisa memisahkan koalisi ketiga partai tersebut. 

"Hanya 'burung hantu' yang bisa memisahkan koalisi Nasdem, Demokrat dan PKS," ungkap politikus Demokrat Andi Arief dalam akun Twitternya pada Kamis (10/11/2022). 

Menebak siapa burung hantu yang ingin koalisi pengusung Anies bubar? Sayangnya, Andi Arief tidak menjelaskan secara rinci siapa ‘burung hantu’ yang dimaksud. 

Akan tetapi dalam kesempatan yang berbeda, Andi dihadapan awak media mengungkapkan beberapa petunjuk terkait 'burung hantu' yang ia sebut sebelumnya. 

"Burung hantu, burung yang bekerjanya malam serta buas. Hanya itulah yang bisa memisahkan koalisi perubahan dan perbaikan, 3 partai" ujarnya kepada wartawan, Kamis (10/11/2022). 

Jawaban Andi membuat awak media semakin penasaran. Karena saat ditanya lebih spesifik dia tetap tidak mau mengungkap lebih rinci tentang 'burung hantu' yang dimaksud. Dia menyebut jika sosoknya biasanya spesial di hutan. 

"Biasanya yang mengerti spesial di hutan. Yang biasa bekerja dalam gelap," lanjut Andi Arief. 

Tanggapan PKS dan NasDem 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI