Suara.com - Sosok pria bernama Damson tengah ramai di dunia maya usai menyebut Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J sering pergi ke tempat hiburan malam. Seperti apa profilnya?
Sebelum itu, sejumlah saksi terus dihadirkan dalam sidang kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, salah satunya Damson. Kesaksian baru terus muncul dan entah kapan drama ini akan berakhir.
Lantas, siapa Damson? Berikut informasi lengkap terkait profilnya.
Profil Damianus Labakomban alias Damson
Tidak banyak informasi yang Suara.com dapatkan mengenai sosok Damson. Hanya saja, ia diketahui memiliki nama lengkap Damianus Labakomban. Ia adalah sekuriti Ferdy Sambo di rumah Saguling yang sudah bekerja selama tiga tahun.
Adapun daftar pekerjaan Damson secara rinci, yaitu menjaga keamanan, menyiram tanaman dan halaman rumah Sambo, memberi makan ikan, hingga membersihkan kolam.
Ia mulai disorot publik usai menjadi salah satu dari dua belas saksi yang hadir dalam sidang Richard Eliezer pada Senin (31/10/2022) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Video kesaksian itu viral di media sosial.
Dalam video tersebut, Damson sempat mengaku bahwa ia cukup dekat dengan Brigadir J. Ia menceritakan kelakukan mendiang saat Ferdy Sambo dinas ke luar kota.
"Saya ini salah satu sekuriti di rumah bapak Irjen Pol Ferdy Sambo, saya bekerja dengan beliau sudah tiga tahun dengan bapak dan ibu dan yang saya tahu bapak dan ibu orang yang luar biasa baik," kata Damson.
"Di sini juga saya perkenalkan teman terbaik saya Brigadir Yosua, walaupun saya baru kenal dia tiga tahun tapi saya dekat sekali dengan beliau jadi saya tahu sisi baik dan buruknya beliau saya tahu," lanjutnya.