Seru! Intip 4 Serba-Serbi Inspirasi Mural God of War Ragnarok di Kota Tua

Rabu, 09 November 2022 | 18:13 WIB
Seru! Intip 4 Serba-Serbi Inspirasi Mural God of War Ragnarok di Kota Tua
Para penyelenggara kegiatan mural bertema God of War Ragnarok, berfoto bersama di belakang mural sepanjang 12 meter di Kota Tua, Jakarta, Selsa (08/11/2022). [ANTARA/Chairul Rohman]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam rangka menyambut kehadiran game terbaru God of War Ragnarok, PlayStation (Sony Interactive Entertainment Singapore) berkolaborasi dengan Pemda DKI Jakarta dan JXB (Jakarta Experience Board).

Kolaborasi ini ditampilkan sebuah mural bertema seri game God of War paling baru yang dihadirkan di tengah area Plaza Fatahillah, Kota Tua Jakarta. 

Mural dengan panjang 12 meter itu menggambarkan karakter utama dalam game God of War Ragnarok, yakni Kratos dan Atreus. Keduanya ditampilkan tengah bertarung dengan Thor dalam perjalanan menjelajahi Nine Realms.

Yuk simak serba-serbi inspirasi mural God of War Ragnarok berikut ini.

Mural God of War

Mural ini dilukis oleh Cep Toha dari komunitas seni IMural yang akan dipajang mulai dari 8 hingga 14 November 2022. Sama seperti tema petualangan Kratos dan Atreus yang menjelajah Nine Realms di God of War Ragnarok, generasi muda diajak untuk menjelajah kawasan Kota Tua dengan kegiatan Jelajah 9 Sudut Kota Tua.

Pengunjung bisa mengunjungi totem informasi pada mural God of War Ragnarok, totem di Bike Lounge Sudirman, dan totem di KOTA Spot Budaya Taman Dukuh Atas, Sudirman untuk berpartisipasi dalam Jelajah 9 Sudut Kota Tua. 

Ada Hadiah God of War Ragnarok Collector's Edition

Cara berpartisipasi tersebut dapat dilakukan dengan langkah mudah. Pengunjung dapat memindai QR Code yang tertera dan akan langsung diarahkan ke Instagram resmi @jxboard. Ada serangkaian aturan main Jelajah 9 Sudut Kota Tua yakni dengan menjawab 9 teka-teki yang akan mengarahkan ke 9 lokasi di Kota tua. 

Baca Juga: Resmi Rilis di Indonesia, Segini Harga Game God of War Ragnarok untuk PS4 dan PS5

Pengunjung dapat membagikan foto di 9 lokasi tersebut dan mengunggah di Instagram dengan hastag #GodofWarRagnarok #JelajahKoTuBarengJXB dan tag ke akun @jxboard, @jakarta.creative dan @playstationasia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI