Suara.com - Beredar di media sosial video dengan klaim yang menyebut bahwa lima belas provinsi di Indonesia memberikan dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju sebagai calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024.
Bukan itu saja, dalam narasinya pengunggah video ini juga menyebut bahwa Puan Maharani sampai panas dingin saat mengetahui kabar tersebut.
Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube FORUM POLITIK pada Jumat (4/11/22) kemarin.
Dalam unggahannya, kanal YouTube ini menuliskan narasi sebagai berikut.

"15 Provinsi Serentak Dukung Ganjar Capres! Puan Panas Dingin Lihat Ini."
Hingga kini, video unggahan tersebut telah ditayangkan lebih dari 3 ribu kali. Dalam kolom komentar, dapat dilihat bahwa tidak sedikit netizen yang mempercayai narasi yang ditulis oleh pengunggah video tersebut.
Lalu benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran, soal narasi yang menyebut bahwa lima belas provinsi di Indonesia memberikan dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju sebagai calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024 tidaklah terbukti benar.
Baca Juga: Cek Fakta: 70 Pastor Pematangsiantar Deklarasikan Anies Baswedan Sebagai Calon Presiden, Benarkah?
Antara narasi yang ditulis pengunggah video dan isi video tersebut tidak ada kaitannya. Dalam video, tidak disebutkan mengenai 15 provinsi yang mendukung Ganjar sebagai capres yang akan maju dalam pesta demokrasi mendatang.