Di tengah pemeriksaan tersebut, tiba-tiba Ferdy Sambo menegur Samual.
"Dinda, sini kamu," kata Sambo.
"Siap, perintah jenderal," Samual menuruti.
"Kamu Akpol berapa?" tanya Ferdy Sambo.
"Siap saya Akpol 2013 Jenderal. Perintah untuk kami Jenderal," jawab Samual.
"Kamu jangan kenceng-kenceng nanyanya ke Richard. Dia sudah membela keluarga saya," kata Ferdy Sambo.
"Kalau kamu nanyanya begitu, dia baru mengalami peristiwa yang membuat psikologisnya terganggu. Bisa ya?" lanjut Sambo.
Samual menyanggupi. "Siap bisa Jenderal".
Samual pun mengaku jadi merasa bersalah terhadap Bharada E saat itu.
Baca Juga: Benarkah Skenario Tunggu ACC Putri Candrawathi Terlebih Dahulu ?