Riwayat Karier Krishna Murti
Kemudian tahun 1997, ia ditugaskan di Polwiltabes Surabaya. Secara beruntun, Krishna Murti ditugaskan menjadi Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara pada 2005, Wakapolres Depok pada 2006 lalu. Kapolres Pekalongan 2011. Empat tahun kemudian ia pindah ke Jakarta dan ditugaskan menjadi Sespri Kapolda Metro Jaya.
Dari situ, karirnya mulai menanjak hingga akhirnya Khrisna cukup populer di kalangan publik pada tahun 2016 saat ia menjabat sebagai Direskrimum Polda Metro Jaya. Pria kelahiran Ambon tersebut viral usai terlibat aksi tembak-menembak pada insiden Bom Sarinah.
Karir Krishna Murti terus melejit, yang dintandai dari jabatannya sebagai Wakapolda Lampung, Kabagkembangtas Romisinter Divhubinter Polri, hingga ia berhasil menduduki Karomisinter Divhubinter Polri pada tahun 2017 hingga 2022.
Menyusul jabatan barunya sebagai Kadivhubinter Mabes Polri pada tahun ini, Pangkat Krishna Murti pun kemudian naik satu tingkat menjadi Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) atau bintang dua setelah resmi ditunjuk oleh Kapolri menjadi Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Mabes Polri.
Keluarga Krishna Murti
Krisna Murti memiliki istri bernama Nany Ariany Utama. Ia merupakan ibu dari dua orang anak Irjen Krishna Murti, yang bernama Alsa Narishky Krishna dan Althaf Andhika Krishna. Sama halnya seperti wanita lain yang menjadi istri polisi, Nany Ariany Utama juga merupakan ibu Bhayangkari.
Sebagai seorang ibu Bhayangkari, ia juga kerap aktif dalam berbagai kegiatan-kegiatan. Hal ini diketahui dari unggahannya di media sosial. Selain itu, ia juga selalu setia mendampingi suami saat bertugas di manapun.
Seperti ketika Krishna berdinas di Markas PBB, New York pada tahun 2011-2013 silam, Nany Ariany Utama turut serta tinggal di sana. Diketahui bahwa Nany Arianty memiliki gelar S.E atau Sarjana Ekonomi.
Baca Juga: Kapolri Terkejut saat Sidak Satpas SIM Polda Metro Jaya, Lihat Ada Krishna Murti Lagi Bikin Sim
Itu tadi profil Krishna Murti yang memulai karir dari bawah hingga saat ini menjabat sebagai Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Mabes Polri. Semoga menginspirasi Anda dalam menjalani karir baik di Polri maupun dibidang lainnya.