Suara.com - Warga di sebuah daerah di Louisiana, Amerika Serikat, harus dievakuasi pada Rabu (2/11) setelah sebuah kereta tergelincir dan menyebabkan kebocoran cairan acid.
Menurut ABC News, Polisi Negara Bagian Louisiana mengonfirmasi bahwa tim terkait telah dikerahkan ke lokasi kejadian di St. James Parish guna mengevaluasi insiden tergelincirnya kereta itu.
Sementara itu, pemerintah lokal mengatakan kejadian tersebut mengakibatkan kebocoran cairan asam, dan warga yang berada di dekat lokasi telah berhasil dievakuasi.
Berdasarkan informasi dari pihak kepolisian, gerbong kereta yang terdampak dalam kejadian itu membawa sekitar 20.000 galon (75.700 liter) asam klorida.
"Unit Bahan Berbahaya, personel kereta api, pejabat daerah [St. James], dan yang lainnya tengah mempelajari tingkat kebocoran yang terjadi di salah satu gerbong," kata Polisi Negara Bagian Louisiana dalam sebuah pernyataan.
"Kru akan terus memantau kebocoran dengan pemantauan udara perimeter."
Polisi juga menambahkan bahwa tindakan “pembersihan menyeluruh” kemungkinan akan dilakukan.
Sementara itu, semua jalan yang berada di dalam zona eksklusif ditutup.
"Jika Anda memiliki keluarga lanjut usia yang tidak memiliki media sosial, silakan hubungi mereka dan minta mereka mengungsi," kata Kantor Sheriff St. James Parish di media sosial.
Sebuah tempat penampungan telah didirikan di balai warga lansia, yang diperuntukkan bagi mereka yang tinggal di dalam zona evakuasi.
Pihak berwenang belum mengonfirmasi apa yang menyebabkan tergelincirnya kereta atau mengidentifikasi perusahaan kereta api yang terlibat dalam kejadian ini.
"Detail lebih lanjut akan diberikan ketika informasi telah dikonfirmasi oleh personel tanggap darurat," kata Polisi Negara Bagian Louisiana.