Di Depan Relawan IndonesiAnies, Anies Baswedan Promosikan dan Puji NasDem

Rabu, 02 November 2022 | 19:21 WIB
Di Depan Relawan IndonesiAnies, Anies Baswedan Promosikan dan Puji NasDem
Anies Baswedan saat berada di acara pendeklarasian Capres 2024 yang digelar relawan IndonesiAnies di JCC, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (2/11/2022). (Suara.com/Fakhri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan pembentukan kelompok relawan baru pendukungnya, IndonesiAnies. Tak hanya itu, di depan para relawan Anies juga mempromosikan partai NasDem.

NasDem merupakan partai pertama yang mendeklarasikan dukungan dan menjadikan Anies sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres). Anies pun mengajak semua relawannya untuk bekerja bersama partai NasDem.

"Izinkan saya menyampaikan terima kasih kepada Partai Nasdem yang telah memberikan kepercayaannya untuk memulai rute ini," ujar Anies di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (2/11/2022).

"Karena itu bagi semua yang berada di sini, seluruh relawan, kita harus bekerja bersama dengan partai pengusung," katanya menambahkan.

Baca Juga: Resmikan Relawan IndonesiAnies, Anies: Jangan Hanya Diam Mengharapkan Perubahan

Anies menyebut NasDem merupakan partai yang cepat dalam mengambil tindakan, seperti ketika mendeklarasikannya sebagai Bacapres. Karena itu, ia meminta agar para relawan juga sigap dan cekatan merespons situasi bangsa.

"Jangkau partai NasDem di manapun berada, jangkau dan bekerja bersama, karena Partai Nasdem berani memutuskan untuk segera bertindak, untuk segera bersiap sebagaimana kita semua di sini memutuskan untuk berani bertindak, berani bersikap," tuturnya.

Peresmian relawan IndonesiAnies ini dihadiri oleh Wakil Ketua Partai NasDem Ahmad Ali sekaligus Pembina IndonesiAnies dan Ketua Koordinator IndonesiAnies, Anshar.

Dalam sambutannya kepada para relawan yang hadir, Anies juga menyampaikan terima kasih atas dukungannya untuk maju dalam kontestasi politik terbesar di Indonesia itu.

Anies menganggap dukungan ini sebagai sebuah aman dan tanggung jawab yang harus ditunaikan.

Baca Juga: IndonesiAnies Deklarasi Capres: Pekik Presiden Membahana, Relawan Berebut buat Swafoto Bareng Anies

"Terima kasih kepada semua yang telah memberikan kepercayaan untuk bisa bekerja bersama, bergerak bersama, untuk membawa kepada Indonesia yang lebih baik ke depan," pungkas Anies.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI