Berikut susunan upacara Hari Sumpah Pemuda 2022 dikutip dari pedoman yang diterbitkan Kementerian Pemuda dan Olahraga.
- Komandan Upacara memasuki lapangan Upacara, pasukan diambil alih oleh Komandan Upacara;
- Inspektur Upacara tiba ditempat Upacara, barisan disiapkan;
- Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara;
- Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara bahwa Upacara siap dimulai;
- Pengibaran Bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan “INDONESIA RAYA”;
- Mengheningkan cipta dipimpin oleh Inspektur Upacara;
- Pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, diikuti oleh seluruh
peserta Upacara; - Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945;
- Pembacaan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928;
- Menyanyikan lagu “SATU NUSA SATU BANGSA”;
- Penyerahan penghargaan diiringi lagu “BAGIMU NEGERI” (bila ada);
- Amanat Inspektur Upacara (membacakan Naskah Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga);
- Menyanyikan lagu “BANGUN PEMUDI PEMUDA”;
- Pembacaan Do’a;
- Laporan Komandan Upacara;
- Penghormatan umum kepada Inspektur Upacara;
- Inspektur Upacara berkenan meninggalkan tempat Upacara.
- Upacara selesai.
Hafalkan lirik lagu Bangun Pemuda Pemudi di atas agar saat upacara Hari Sumpah Pemuda 2022 anda lancar menyanyikannya.