Suara.com - Pendaftaran seleksi PPPK 2022 telah resmi dibuka milai Selasa (25/10/2020). Namun, situs SSCASN masih juga belum bisa diakses hingga hari ini, Rabu (26/10/2022). Kira-kira kenapa situs SSCASN belum bisa diakses? Berikut ini penjelasannya.
Diketahui sebelumnya bahwa situs SSCASN atau sscasn.bkn.go.id ini merupakan situs resmi milik BKN yang biasa digunakan untuk seleski pendaftaran PPPK guru dan non guru 2022.
Berdasarkan pengumuman yang telah secara resmi dilitis Kemendikbud, jadwal pendaftaran seleksi guru PPPK 2022 telah dibuka sejak 25 Oktober sampai 7 November 2022. Hanya saja, hingga hari ini, situs masih juga belum bisa diakses.
Lantas, kenapa situs SSCASN belum bisa diakses?
Baca Juga: Beda PNS dan PPPK: Gaji, Jenjang Karir, Status Kepegawaian dan Masa Pensiun
Penyebab Situs SSCASN Belum Bisa Diakses
Jika dilihat dari situs resmi PPPK guru 2022 Kemdikbud, progress yang tercantum pada layar tertulis ‘persiapan pendaftaran’. Sedangkan tahapan ‘pendaftaran pada SSCASN dimulai’ ini belum dimulai atau dilewati.
Adapun untuk progress pendaftaran PPPK guru 2022 yang sudah dilewati yakni aplikasi penilaian, referensi program studi dan linieritas, infrastruktur, ABK, serta integrasi sistem data.
Nunuk Suryani selaku Plt (Pelaksana tugas) Dirjen GTK Kemdikbud mengonfirmasi melalui Instagram resminya mengenai pendaftaran PPPK guru dan non guru 2022 yang masih belum bisa dilakukan.
“Mohon menunggu pengumuman jadwal seleksi PPPK guru dari BKN,” tulis Nunuk melalui akun Instagram @nunuksuryani, Selasa (25/10/ 2022).
Baca Juga: 3 Kategori Prioritas PPPK Guru 2022, Tak Perlu Ujian, Tenaga Honorer Masuk yang Mana?
Meskipun demikian, integrasi sistem data sudah selesai. Sehingga pendaftaran PPPK 2022 melalui SSCASN kemungkinan akan segera bisa dilakukan. Terlebih lagi melihat jadwal seleksi yang sudah dirilis dan batasnya 14 hari, seharusnya situs SSCASN sudah bisa segera diakses.
Adapun jadwal pendaftaran seleksi PPPK guru prioriotas I yaitu pada anggal 25 Oktober hingga 7 November 2022. Untuk jadwal seleksi administrasi bagi pelamar PPPK guru prioritas (I, II, dan III) serta pelamar umum yaitu pada tanggal 25 Oktober hingga 09 November 2022
Sedangkan jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi bagi pelamar PPPK guru prioritas (I, II, dan III) serta pelamar umum yakninpada tanggal 10 hingga 11 November 2022.
Sementara untuk jadwal masa sanggah adiminstrasi yaitu pada tanggal 12 hingga 14 November 2022. Untuk jadwal jawab sanggah adiminstrasi dilakukan pada tanggal 15 hingga 18 November 2022. Lalu jadwal pengumuman pasca masa sanggah pada tanggal 20 November 2022.
Demikian ulasan mengenai kenapa situs SSCASN belum bisa diakses lengkap dengan jadwal seleksi PPPK 2022. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Ulil Azmi