Harga Buah dan Sayuran di Australia Akan Naik Akibat Banjir

SiswantoABC Suara.Com
Senin, 24 Oktober 2022 | 09:49 WIB
Harga Buah dan Sayuran di Australia Akan Naik Akibat Banjir
Ilustrasi buah mangga (Pixabay.com/liwanchun)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemerintah Australia mengatakan banjir yang meluasakan membuat harga buah dan sayuran naik delapan persen dalam enam bulan ke depan.

Bendahara Federal, Jim Chalmers, akan mengumumkananggaran pertamanya Selasa depan, dan ia mengatakan bencana banjir akan memperlambatekonomi Australia hingga0,25 persen pada kuartal Desember mendatang.

Beberapa lahan pertanian paling produktifAustralia, khususnya di kawasan New South Wales, Victoria, dan Tasmania telahterendam banjir.

"Dampak bencana alam dan kenaikan harga listrikterus menjadi kontributor besar inflasi,"katanya.

"Komunitas yang terkena banjir akan merasakan dampaknya selama caturwulanDesember danMaret."

"Kami tahu bencana alamdatang saatpara petani danwarga Australia sudahberada di bawah tekanan sebelumnya."

Menurutnyamasih terlalu dini untuk mengetahuiberapaangka pastikerugian akibat banjir dalam anggaran yang akan diumumkan Selasa depan.

"Kami tahu akan ada konsekuensi bagi ekonomi dan anggaran," katanya.

Jutaan warga di Australia saat ini menghadapi krisis biaya hidup dan berusaha mengimbangi jumlah pendapatan dengan angkainflasi.

Baca Juga: Terpopuler Lifestyle: Harga Buah Durian di Papua Bikin Kaget, Ketiduran Saat Kukus Bakpao

Juni lalu, inflasi Australia mencapai 6,1 persen, tertinggi dalam 21 tahun, sementara upah di beberapa industri mulai meningkat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI