Resmi Dibuka! Simak Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 di prakerja.go.id

Aulia Hafisa Suara.Com
Minggu, 23 Oktober 2022 | 16:48 WIB
Resmi Dibuka! Simak Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 47 di prakerja.go.id
Ilustrasi Kartu Prakerja (mediadesa.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kartu prakerja masih menjadi salah satu solusi untuk masyarakat mendapatkan dukungan finansial dan pendidikan kerja. Kalau Anda sudah mengincar kartu prakerja gelombang 47, berikut cara daftar kartu prakerja gelombang 47 untuk Anda. Informasi selengkapnya juga bisa dibuka di prakerja.go.id. 

Tahap Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 47

Dikutip dari prakerja.go.id berikut tahap pendaftaran kartu prakerja. Anda harus melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu kalau sudah berhasil, lakukan langkah-langkah berikut. 

1. Login ke akun Anda. 

2. Anda akan diarahkan ke laman verifikasi KTP. 

3. Isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir Anda. 

4. Klik Lanjut.

5. Lengkapi data diri dan pastikan data yang dimasukkan sudah selesai

6. Masukkan alamat sesuai KTP

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 47 Dibuka! Segera Daftar di Prakerja.go.id

7. Pastikan nama lengkap dan nama ibu kandung yang dimasukkan sudah benar dan sesuai, kalau belum sesuai, Anda harus menghubungi Dukcapil melalui telepon 1500537, Whatsapp/SMS 08118005373, email [email protected], atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI