Suara.com - Momen Ketum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh yang memeluk Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat HUT ke-58 Golkar tengah menjadi sorotan.
Gerak-gerik Jokowi yang kaku, dinilai sebagian orang bahwa dirinya enggan menerima pelukan Surya Paloh.
Hal itu rupanya juga menarik atensi pegiat media sosial Rudi Valinka di jejaring media sosial Twitter.
Rudi Valinka menyoroti setiap pergerakan di antara dua tokoh besar bangsa itu.
Baca Juga: Surya Paloh: Nasdem Tak Akan Mundur dari Koalisi Pemerintahan Jokowi karena Alasan Ini
"Tangan kiri Paloh sudah masuk hendak menarik badan Jokowi untuk berpelukan, namun tubuh kurus beliau mampu menahannya agar tidak kejadian," tulis @kurawa dilihat Suara.com, Sabtu (22/10/2022).
Menurutnya, Jokowi juga memberikan sinyal ke Surya Paloh untuk tak memeluknya juga.
"Tangan kanan Jokowi mengantung memberikan tanda "Gue ogah Dipeluk" cuk," sambungnya.
Tak hanya itu, Rudi Valinka turut mengaitkan kejadian tersebut dengan para kader-kader partai yang dinaungi Surya Paloh.
Rudi menjelaskan bahwa apa para kader NasDem memiliki kejadian serupa dan mengklaim mereka tak memiliki teman.
Baca Juga: Surya Paloh: Tidak Ada Alasan bagi NasDem untuk Mundur dari Koalisi Pemerintah
"Ini yang tejadi pula untuk kader Nasdem di bawah kelak..gak punya teman," terang Rudi.
Cuitan selanjutnya, Rudi menyematkan potret ketika Surya Paloh berpelukan erat dengan Jokowi sewaktu acara lain.
Rudi menduga Surya Paloh akan melakukan hal serupa dari foto pelukan erat tersebut. Namun, hal tersebut nyatanya tak terjadi.
"Era teletubbies sdh selesai, saatnya memasuki zona Antitesa. 2014 kalian dapat suara dari pelukan ini. Apakah 2024 masih akan mendapatkan hal yang sama?" tutur Rudi.
Gerak-Gerik Surya Paloh saat Bertemu Jokowi Jadi Sorotan Publik, Disebut 'Sok Akrab'
Pada rekaman itu, terlihat Surya Paloh sedang menyalami para elit politik mulai dari Presiden Jokowi, Ketum Golkar Airlangga Hartarto sampai dengan Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Namun momen bersalaman dengan Jokowi dinilai mencurigakan.
Pegiat media sosial Eko Kuntadhi mencuit bahwa, gaya tubuh Jokowi seolah-olah menghindari pelukan dari Surya Paloh.
"Bahasa tubuh Pak Jokowi tidak bisa membohongi perasaanya," cuit narasi pada unggahan dikutip pada Sabtu, (22/10/2022).
Surya Paloh terpantau cengengesan sambil mengelus-elus lengan presiden menggunakan kedua tangannya, seperti yang terlihat pada video.
Sementara Jokowi terlihat menahan dan menjaga jarak dengan tubuh pemimpin Partai NasDem tersebut.
Selanjutnya pada video, Surya Paloh langsung menyalami Jusuf Kalla yang ada di samping Jokowi.