Momen HUT Golkar Bertabur Sinyal Politik: Kagetnya Jokowi, Jas Kuning Luhut, Isyarat Ridwan Kamil

Sabtu, 22 Oktober 2022 | 12:47 WIB
Momen HUT Golkar Bertabur Sinyal Politik: Kagetnya Jokowi, Jas Kuning Luhut, Isyarat Ridwan Kamil
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto pada acara puncak HUT Golkar ke-58 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (21/10/2022) malam. [Suara.com/Novian Ardiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ucapan Jokowi tersebut lalu disambut riuh peserta dan para tamu yang hadir, termasuk kader partai berlambang beringin tersebut.

Tak hanya menyebut namanya dalam pidato, Jokowi juga meminta Luhut untuk berdsiri dan memperlihatkan jas kuning yang ia kenakan.

Ridwan Kamil hadir dan isyaratkan gabung dengan Golkar

Salah satu tamu undangan HUT ke-58 Partai Golkar lainnya yang menarik perhatian awak media adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dalam acara tersebut, Kang Emil, begitu sapaan akrabnya, hadir dengan mengenakan kemeja batik dengan hiasan motif berwarna kuning.

Ternyata baju tersebut menyimpan sinyal-sinyal politik. Kepada awak media, Kang Emil mengaku tengah mempertimbangkan untuk bergabung dengan Partai Golkar.

"Saya sedang menimang-nimang untuk bergabung partai, mudah-mudahan di tahun ini, salah satu pertimbangan pastinya ke Golkar," katanya usai menghadiri HUT Ke-58 Partai Golkar.

Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan tak diundang

Dari sekian nama tamu undangan yang sudah dikenal publik, Partai Golkar ternyata tidak mengundang Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca Juga: Airlangga: Jokowi Sudah Tahu Capres yang akan Diusung KIB

Terkait dengan tidak hadirnya dua tokoh tersebut, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyatakan, partainya hanya memprioritaskanmengundang ketua umum partai saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI