"Pak Aswar Anas menunjukkan moral yang luar biasa dengan negarawan. Sekarang kita berhadapan dengan orang-orang yang di depan mereka ada 133 kematian dan tidak satupun dari mereka yang bertanggung jawab," imbuhnya.
Lebih lanjut, Anton juga menyinggung soal aksi para pengurus PSSI yang bermain bola dengan jajaran FIFA.
"Sementara mereka, ketua FIFA datang melakukan fun football, ketawa ketiwi di sana-sini. Ini kan memalukan sebagai bangsa yang beradab," kata Anton.
Di akhir pernyataannya, ia kembali menegaskan bahwa apa yang ditunggu-tunggu masyarakat adalah pertanggungjawaban moral.
Tak perlu sampai membuat perbaikan yang aneh-aneh apalagi meruntuhkan Stadion Kanjuruhan. Menurutnya, adanya pertanggungjawaban moral dari pihak terkait akan membuat angin segar bagi masyarakat.
"Itu sebetulnya tuntutan keadilannya kan itu. Soal nanti perbaikan transformasi, reformasi, dan macam-macam itu ke depan," pungkasnya.