Ditanya Wartawan soal Kapan Kapolri Listyo Sigit Diganti, Jokowi Cuma Ketawa: Ndak, ndak

Kamis, 13 Oktober 2022 | 15:45 WIB
Ditanya Wartawan soal Kapan Kapolri Listyo Sigit Diganti, Jokowi Cuma Ketawa: Ndak, ndak
Ditanya Wartawan soal Kapan Kapolri Listyo Sigit Diganti, Jokowi Cuma Ketawa: Ndak, ndak. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons sejumlah kalangan yang meminta Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo mundur dari posisinya sebagai orang nomer satu di institusi Tribarata tersebut.

Desakan mundur ini imbas citra institusi Polri yang akhir-akhir banyak mendapat sorotan dari masyarakat, mulai dari kasus Sambo hingga tragedi Kanjuruhan.

Meski demikian, Presiden Jokowi menilai hingga saat ini pihak kepolisian masih bekerja keras membantu dan melayani masyarakat.

"Kalau dilihat di bawah, saya melihat polisi masih kerja keras untuk membantu masyarakat, melayani masyarakat, itu yang saya lihat. Kapolri-nya masih Pak Listyo Sigit Prabowo," ucap Jokowi disela-sela kunjungan kerjanya di Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (13/10/2022).

Baca Juga: Ucapan Anies Antitesis Jokowi yang Bikin Rontok Jabatan Zulfan Lindan di Kepengurusan NasDem

Ketika ditanya lebih lanjut, Presiden pun enggan untuk mengomentarinya lagi. Tapi Jokowi hanya tertawa saat ditanya kapan akan mengganti Listyo.

"Ndak, ndak."

Memang dalam beberapa waktu terakhir, kinerja polisi terus menuai sorotan.

Dari insiden pembunuhan Brigadir J oleh mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo sampai kerusuhan di Tragedi Kanjuruhan yang juga melibatkan personel polisi.

Baca Juga: Pernyataan yang Menyebut Anies Antitesa Jokowi yang Membuat PDIP Mengkritik Nasdem

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI