NasDem Deklarasikan Anies Jadi Bacapres, M Taufik Bakal Pindah Partai Dalam Waktu Dekat

Rabu, 05 Oktober 2022 | 08:53 WIB
NasDem Deklarasikan Anies Jadi Bacapres, M Taufik Bakal Pindah Partai Dalam Waktu Dekat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan dalam pengumuman deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia tahun 2024 di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anggota Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta M Taufik menyatakan dirinya akan keluar dari partai. Sebab, ia secara pribadi mendukung Gubernur Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres).

Sementara, Gerindra sudah sejak lama dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) menyatakan akan mengusung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Capres. Artinya, Taufik memiliki tujuan yang berbeda dengan rekan separtainya itu.

"(Keluar Gerindra) ya karena saya dukung Pak Anies," ujar Taufik saat dikonfirmasi, Rabu (5/10/2022).

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan dalam pengumuman deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia tahun 2024 di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menjawab pertanyaan wartawan dalam pengumuman deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia tahun 2024 di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Taufik sendiri memang santer dikabarkan akan pindah ke NasDem yang sekarang ini sudah menjadikan Anies sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres). Ditanya lebih lanjut, Taufik belum mau bicara banyak soal kepindahannya.

Baca Juga: Profil Biodata Hillary Brigitta, Anak dari Darah Bupati, Melenggang Mulus ke Senayan, Gadis Termuda di DPR RI, Wow...

Ia menyatakan dalam waktu dekat akan ada pengumuman mengenai kepindahannya.

"Ya, lihat saja nanti, 1-2 hari ini," ucapnya.

Jika nantinya Taufik keluar dari Gerindra, ia juga akan segera meninggalkan kursi Anggota DPRD DKI.

"Kalau anggota dewan harus jadi anggota partai. Kalau bukan anggota partai, tidak bisa memenuhi syarat sebagai anggota dewan," kata Taufik.

Lebih lanjut soal Taufik yang sudah direkomendasikan dipecat oleh Majelis Kehormatan Partai (MKP) Gerindra, eks Wakil Ketua DPRD DKI ini menyatakan belum ada tindak lanjut sampai saat ini. Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra disebutnya belum mengambil langkah apapun.

Baca Juga: Survei: Prabowo, Anies, dan AHY Masuk Tiga Besar Calon Presiden

"Belum," singkatnya.

Diketahui, Taufik sempat direkomendasikan dipecat oleh MKD Gerindra karena menyatakan secara terang-terangan mendukung Anies sebagai Capres.

Taufik sendiri sempat membawa kejayaan bagi Gerindra ibu kota saat menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra DKI. Dalam dua kali Pilkada pada 2012 dan 2017 ia berhasil memenangkan pasangan yang diusung, yakni Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI