Jabatan penting lainnya yang pernah Novyan duduki yaitu sebagai Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau pada tahun 2018-2019). Selanjutnya, di tahun 2019 ia menjadi Wadanjen Akademi TNI serta Wairjen TNI pada 2019—2020.
Lalu pada tahun 2020-2021, Novyan menduduki jabatan sebagai Pangkoopsau III. Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf Koopsudnas pada 21 Januari sampai dengan 29 Agustus 2022. Kemudian, Novyan pernah menjabat sebagai Panglima Komando Operasi Angkatan Udara (Pangkoopsau) III pada Mei 2020 hingga Februari 2021.
Menjadi Panglima Komando Pertahanan Udara Nasional (Pangkohanudnas) pada tahun 2021-2022, dan terakhir yaitu sebagai Kepala Staf Koopsudnas (Kaskoopsudnas) sebelum akhirnya ia menjabat sebagai Pangkogabwilhan II.
Novyan juga tercatat pernah menduduki jabatan penting, termasuk menjadi ajudan dari Wakil Presiden atau Wapres Boediono pada masa jabatan tahun 2009 sampai 2012.
Demikian tadi profil Novyan Samyoga yang meninggal di usia 55 tahun pada 15 November 2022 mendatang. Kepergian Pangkogabwilhan II Marsekal Muda TNI Novyan Samyoga meninggalkan seorang istri dan tiga anak.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari