Aremania Dituding Sebabkan Tragedi Kanjuruhan, Eks Jubir Gus Dur: Jahat Sekali, Sudah Difitnah Dibunuh Pula

Selasa, 04 Oktober 2022 | 13:44 WIB
Aremania Dituding Sebabkan Tragedi Kanjuruhan, Eks Jubir Gus Dur: Jahat Sekali, Sudah Difitnah Dibunuh Pula
Sejumlah penonton membawa rekannya yang pingsan akibat sesak nafas terkena gas air mata yang ditembakkan aparat keamanan saat kericuhan usai pertandingan sepak bola BRI Liga 1 antara Arema melawan Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10/2022). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/tom.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ade Armando Tuding Aremania Penyebab Tragedi Kanjuruhan

Ade Armando salahkan Aremania dalam tragedi Kanjuruhan. (YouTube/COKRO TV)
Ade Armando salahkan Aremania dalam tragedi Kanjuruhan. (YouTube/COKRO TV)

Pegiat media sosial kembali memanen kritikan setelah menyebut suporter Arema FC alias Aremania lah penyebab terjadinya tragedi Kanjuruhan.

Hal ini disampaikan Ade di salah satu tayangan COKRO TV, di mana ia mengajak masyarakat untuk lebih objektif dalam menanggapi tragedi yang menyebabkan Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat itu dicopot.

Bahkan dengan terang-terangan ia menyebut Aremania sebagai pihak yang sok jagoan sehingga mengakibatkan terjadinya tragedi mematikan tersebut.

"Yang jadi pangkal masalah adalah suporter Arema yang sok jagoan melanggar semua peraturan dalam stadion dengan gaya preman masuk ke lapangan, petentengan," tutur Ade Armando, dikutip Suara.com dari akun Twitter @OnlyFrens, Selasa (4/10/2022).

Apa yang dilakukan polisi, menurut Ade Armando, sudah sesuai dengan tugas dan kewajiban mereka. "Dalam pandangan saya, polisi sudah melaksanakan kewajibannya," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI