Putri Candrawathi Resmi Ditahan
![Tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat, Putri Candrawathi (tengah) berjalan usai melakukan pemeriksaan kesehatan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Jumat (30/9/2022). [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc].](https://media.suara.com/pictures/original/2022/09/30/36482-irjen-ferdy-sambo-putri-candrawathi.jpg)
Setelah penantinan panjang, istri mantan Kadiv Propam Polti Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi akhirnya resmi ditahan.
Putri rencananya ditahan di Ruan Mabes Polri atas kasus pembunuhan berencana Brigadir J.
"PC dalam keadaan baik. Oleh karena itu untuk mempermudah proses penyerahan berkas tahap II, hari ini PC kita nyatakan, kita putuskan untuk ditahan di Rutan Mabes Polri," ujar Kapolri Listyo Sigit Prabowo dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (30/9).
Penahanan Putri Candrawathi dilakukan usai berkas perkara Putri dinyatakan lengkap atau P-21 oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU).