Suara.com - Hari ini Kamis, 29 September 2022, kami telah menyiapkan sejumlah laporan utama dari penjuru dunia dalam Dunia Hari Ini.
Kita awali dengan laporan dari Amerika Serikat.
Badai Ian hantam Florida
Sekitar dua setengah juta warga di negara bagian Florida diperintahkan untuk mengungsi menyusul terjangan badai Ian dengan kekuatan kategori 4.
Angin kencang disertai hujan diperkirakan akan menyebabkan banjir di banyak daerah.
Walikota Naples, Teresa Heitmann mengatakan kerusakan parah akan terjadi dan sudah hampir setengah juta rumah dan toko-toko mengalami gangguan listrik.
"Kami juga mengkhawatirkan soal kebutuhan mendasar seperti air bersih. Kami ingin memastikan sumber air kami terlindungi," katanya.
Sebelum sampai ke Florida, Badai Ian sudah melewati Kuba dan menyebabkan dua orang meninggal dan membuat pasokan listrik negara tersebut mengalami gangguan.
Pengacara baru Keluarga Ferdy Sambo
Di Indonesia, Febri Diansyah, yang sebelumnya dikenal sebagai juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), telah secara resmi ditunjuk oleh pihak Keluarga Ferdy Sambo sebagai pengacara keluarga.
Dalam jumpa pers di Jakarta hari Rabu, Febri mengatakan keterlibatannya dalam kasus ini adalah dalam rangka mewujudkan keadilan bagi semua pihak.
Baca Juga: Besok Febri Diansyah Dampingi Putri Candrawathi Wajib Lapor ke Bareskrim Polri
"Harapan utama dalam pendampingan ini adalah mewujudkan proses hukum yang objektif dan berkeadilan untuk semua pihak," cuit Febri di akun twitternya.