Jungkir Balik Ferdy Sambo Mencari Pengacara: Ditolak Hotman Paris, Dibela Eks Pegawai KPK

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 28 September 2022 | 18:45 WIB
Jungkir Balik Ferdy Sambo Mencari Pengacara: Ditolak Hotman Paris, Dibela Eks Pegawai KPK
Tersangka Irjen Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi saat rekonstruksi pembunuhan Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022). [Suara.com/Alfian Winnato]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus dugaan pembunuhan berencana Ferdy Sambo yang menewaskan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J masih terus berlanjut. Kekinian, Ferdy Sambo dapat dampingan hukum dari eks pegawai KPK Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang.

Padahal sebelumnya Hotman Paris menolak permintaan sebagai kuasa hukum tersangka Ferdy Sambo. Ia bahkan sempat dapat tawaran untuk jadi pengacara istri Ferdy Sambo, Putri Cnadrawathi yang juga jadi tersangka pembunuhan Brigadir J. Yuk simak perjalanan Fery Sambo mencari pengacara berikut ini.

Alasan Hotman Paris Tolak Jadi Pengacara Sambo dan Putri

Hotman Paris mengaku pernah mendapat tawaran untuk menjadi kuasa hukum Ferdy Sambo. Di kesempatan yang berbeda, pria asal Batak ini juga diminta jadi pengacara Putri Candrwathi. 

Namun kedua tawaran tersebut ditolak Hotman karena alasan tertentu. Salah satu alasan Hotman karena belakangan ini kerap membela kasus yang menimpa rakyat kecil. 

"Maaf untuk kali ini saya nggak bisa, ada alasan tertentu, terutama pas dalam bulan yang sama ada dua kasus viral dari rakyat kecil yang berhasil saya tolong," kata Hotman Paris ketika menjadi bintang tamu acara "Pagi Pagi Ambyar Trans TV" yang tayang pada Kamis (1/9/2022) lalu. 

Alasan Febri dan Rasamala Mau Jadi Pengacara Sambo dan Putri

Hingga kemudian Ferdy Sambo menemukan pengacara untuk menangani kasus pembunuhan Brigadir J yang menjeratnya. Febri Diansyah dan Rasamala adalah sosok yang siap membela Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di bawah kantor hukum Arman Hanis. Disebutkan bahwa Rasamala akan mendampingi Ferdy Sambo, sedangkan Febri akan mendampingi Putri Candrawathi.

Febri mengatakan akan mendampingi kliennya, Putri Candrawathi secara objektif. Ia bahkan mebgaku telah mempelajari perkara dan bertemu langsung dengan istri Ferdy Sambo itu. Begitu juga dengan Rasamala yang menyetujui permintaan sebagai kuasa hukum Ferdy Sambo setelah mempertimbangkan beberapa aspek perkara. 

Baca Juga: Segera Diadili Kasus Brigadir J, Ferdy Sambo dan Istri: Apa yang Kami Lakukan Akan Kami Akui di Persidangan

Ferdy Sambo dan Putra Candrawathi Jadi Tersangka

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI