Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan baru-baru ini menyinggung soal Rocky Gerung yang sempat menyebut Presiden Jokowi dengan kata 'dungu'.
Hal itu disampaikan langsung di hadapan sang akademisi oleh Luhut saat diwawancarai Rocky Gerung di kanal Youtube-nya, RGTV channel ID yang tayang Senin (19/9/2022).
"Masyarakat mau kritik saya silahkan, kritik presiden juga silahkan. Waktu anda (Rocky Gerung) sebut presiden dungu juga nggak masalah," singgung Luhut yang diikuti tawa Rocky Gerung.
Luhut mengaku sebutan 'dungu' yang sempat dilontarkan Rocky Gerung kepada Presiden Jokowi menyakitkan.
Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Luhut Pandjaitan Punya Tongkat Musa, Begini Respons Menko Marves
"Terus terang itu menyakitkan, tapi ya sudah," lanjut Luhut.
Adanya perbedaan pendapat menurutnya wajar asal disampaikan secara santun. Luhut juga menepis pengekangan kebebasan pendapat yang kerap diutarakan publik bahkan hingga saat ini.
"Perbedaan pendapat itu wajar, di keluarga juga ada, kan? Asal penyampaiannya lebih santun. Ada yang bilang kebebasan berpendapat dikekang, kata siapa?" kata Luhut.
Rocky Gerung kemudian merespon singgungan Luhut dengan mengatakan dirinya beroposisi Jokowi bukan berarti pro terhadap Prabowo yang kini menjabat Menteri Pertahanan (Menhan).
"Dulu saya oposisi Pak Jokowi dikira pro Pak Prabowo, padahal Pak Prabowo yang mau beroposisi, kan? Tapi sekarang dia udah di dalem (pemerintahan Jokowi)," ungkapnya.
Baca Juga: Heboh SBY Turun Gunung, Rocky Gerung: Kenapa juga PDIP Ngamuk
Rocky kemudian mengatakan baik Luhut maupun Prabowo memiliki kesamaan. Luhut pun menjawab kebenaran hal tersebut.
"Saya sama Pak Prabowo memang ada kesamaan. Pikiran tanggung jawab yang sama untuk membuat negara menjadi satu kesatuan. Meski ada perbedaan nggak apa-apa. Waktu beliau dengan Pak Jokowi berbeda juga nggak masalah, kan?" ujar Luhut.
Dalam wawancara tersebut, tak hanya perbedaan pendapat yang pasti muncul di kalangan masyarakat, Rocky Gerung juga membahas kinerja Luhut sebagai Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi yang kerap menerima tugas lain. Misalnya, penanganan Covid-19.
Diketahui pada 2019 lalu, Rocky Gerung sempat menyindir wacana Kartu Pra Kerja yang dijanjikan Capres Jokowi. Janji tersebut dinilai Rocky sebagai upaya untuk menaikan elektabilitas Jokowi.
Rocky menilai, ide kartu tersebut merupakan hal yang aneh dan tak masuk akal karena negara tidak mampu membiayai masyarakat yang menjadi pengangguran.
Ia juga menganggap Kartu Pra Kerja itu tidak akan meningkatkan elektabilitas Jokowi. Hal itu dikarenakan masyarakat sudah paham janji itu hanyalah sebuah pencitraan.
"Saya kira masih ada satu kartu di kantong beliau. Namanya kartu pra dungu. Dan jangan kartu itu dibagikan, karena dia akan pakai sendiri kartu itu,” ujar Rocky seperti diberitakan Semarangpos.com—jaringan Suara.com.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti