Suara.com - Facebook menjadi salah satu aplikasi yang paling populer karena banyak digunakan oleh masyarakat dunia. Adapun jumlah penggunanya saat ini mencapai 2,93 miliar per kuartal II 2022. Sebagai media sosial yang kerap digunakan untuk menyimpan setiap momen, tak jarang banyak orang yang mencari tahu cara hapus akun Facebook.
Menghapus akun Facebook menjadi langkah yang dirasa tepat saat kita ingin menghilangkan kenangan yang terasa menyakitkan, apalagi jika terlanjur terekam di Facebook yang bisa dilihat banyak orang. Bebas dari penggunaan Facebook selamanya juga dapat menjadi cara tepat bagi kesehatan psikis. Karena bagi sebagian orang menggunakan media sosial terbesar di dunia itu dapat lebih banyak menyebabkan masalah dibanding hal positifnya.
Penting untuk diingat, jika akun Facebook sudah terhapus itu artinya Anda tidak dapat lagu menggunakannya untuk Login ke aplikasi lain yang telah Anda daftarkan atau taukan dengan akun Facebook Anda. seperti Spotify ataupun yang lainnya.
Lantas agaimana cara hapus akun Facebook secara permanen?
Baca Juga: Johnny G Plate Sebut Pemerintah Tengah Lakukan Ini untuk Cegah Serangan Siber
Cara Hapus Akun Facebook Permanen
Berikut ini beberapa langkah yang harus Anda lakukan untuk dapat menghapus akun Facebook.
Sebelum menghapus akun, Anda harus login dan mengunduh salinan informasi diri Anda (seperti foto dan postingan) dari Facebook. Setelah akun dihapus, maka Anda tidak akan bisa memulihkan semua data apa pun yang pernah ditambahkan.
1. Ketuk pojok kanan atas Facebook.
2. Scroll ke bawah dan ketuk Pengaturan.3. Scroll ke bawah, hingga masuk menu pada bagian Informasi Facebook Anda dan klik Kepemilikan dan Kontrol Akun.
Baca Juga: Viral Dibilang Mirip Ferdy Sambo, Penjual Durian Mengaku Malu
4. Klik menu Penonaktifan dan Penghapusan, dan pilih Hapus Akun.
5. Ketuk opsi Lanjutkan ke Penghapusan Akun dan pilih Hapus Akun.
Cara lain menghapus akun Facebook secara permanen
1. Klik di kanan atas Facebook.
2. Scroll ke bawah dan ketuk Pengaturan.
3. Scroll ke bawah ke bagian Informasi Facebook Anda lalu ketuk Kepemilikan dan Kontrol Akun.
4. Klik Buka.
5. Klik Penonaktifan dan penghapusan, dan pilih Hapus akun.
6. Klik Lanjutkan ke penghapusan akun dan pilih Hapus akun.
Bisakah membatalkan penghapusan akun Facebook?
Anda dapat membatalkan penghapusan akun, jika kurang dari 30 hari setelah menghapus akun. Namun setelah 30 hari, akun Anda dan seluruh informasi di dalamnya akan dihapus permanen. Artinya, Anda tidak akan bisa lagi log in atau mengambil informasi tersebut.
Untuk proses penghapusan semua postingan Anda, memerlukan waktu hingga 90 hari sejak mulainya proses penghapusan. Pada saat Facebook melakukan penghapusan, semua informasi tidak akan bisa diakses oleh pengguna Facebook lain.
Untuk dapat membatalkan penghapusan akun:
1. Login ke akun Facebook dalam waktu 30 hari setelah penghapusan akun Anda.
2. Klik Batalkan Penghapusan.
3. Secara otomatis akun Anda akan dipulihkan kembali.
Demikian tadi cara hapus akun Facebook secara permanen yang dapat Anda lakukan dengan mudah dan cepat. Selamat mencoba!