Siapa Afi Nihaya Faradisa? Dikenal Pendiam, Kini Jadi Trending Gegara Tuduhan Ini

Minggu, 18 September 2022 | 19:27 WIB
Siapa Afi Nihaya Faradisa? Dikenal Pendiam, Kini Jadi Trending Gegara Tuduhan Ini
Siapa Afi Nihaya Faradisa yang Trending di Twitter? (Twitter/seravineu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ramai menjadi perbincangan di media sosial Twitter, sosok Afi Nihaya, seorang influencer media sosial yang dituduh merupakan Natalie, pemilik akun alter syur.

Kabar tersebut merebak setelah akun Twitter @aulrevoir membagikan sebuah meme yang menampilkan unggahan foto Afi Nihaya dan Natalie.

Tudingan semakin merebak karena dalam meme tersebut, secara tidak langsung menunjukkan atau menuding Afi Nihaya merupakan sosok yang ada di balik akun alter syur Natalie.

Ramainya perbincangan yang menyeret namanya membuat Afi Nihaya langsung buka suara. Ia secara tegas membantah tuduhan bahwa dirinya merupakan sosok yang ada di balik akun alter Twitter tersebut.

Ia bahkan menyebut bahwa dirinya sudah lama tidak bermain media sosial, baik itu Facebook, Instagram, hingga Twitter.

Afi Nihaya yang saat ini bertengger di jajaran trending topic Twitter menyebutkan bahwa hingga saat ini, ia tengah fokus dengan pendidikan yang tengah ia tempuh.

Influencer tersebut juga sangat menyangkal tuduhan terkait dirinya yang saat ini ramai di Twitter.

Afi pun mendesak pemilik akun yang mengunggah meme tersebut untuk segera memberikan klarifikasi dan membuka blokir di Twitter untuk membersihkan namanya.

Ia juga menyebut bahwa tudingan yang disangkakan kepada dirinya bahwa ia merupakan pemilik akun alter Natalie sangat merugikan Afi.

Baca Juga: Afi Nihaya Faradisa Kembali Jadi Gunjingan Publik, Dulu Dicap Plagiat Kini Dituduh PSK

Lantas, siapakah Afi Nihaya yang kini tengah trending di media sosial Twitter tersebut? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI