Menurut keterangan, oknum tersebut tak mau dihentikan oleh sang PM. Para pengendara pun seketika berkerumun dan memisahkan keduanya.
"Pihak Polisi Militer Langsung mendatangi Polda. Saat ini oknum tersebut sedang diproses dan proses tersebut akan di kawal oleh rekan rekan Polisi Militer."
Tayangan itu seketika mencuri atensi warganet hingga menuai beragam tanggapan.
Sejumlah warganet pun ramai memenuhi kolom komentar dengan menyindir Ferdy Sambo sebagai pengganti kata polisi.
"Haduh, Sambo Sambo," ujar akun @ginan***.
Polda Sumsel Minta Maaf

Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Supriadi mengatakan, Bripka S bertugas di Biddokkes.
"Kejadiannya benar hari Selasa. Dia bertugas di Biddokes Polda," kata Supriadi, Rabu (14/9).
Dia mengatakan, sudah menahan Bripka S dan sedang mendalami motif penamparan tersebut.
Baca Juga: Oknum Polisi Aipda S Tertangkap Kamera Aniaya Seorang Ibu-ibu, Warganet: Meresahkan Yah
"Tapi yang pasti, atas nama Polda Sumatera Selatan kami menyayangkan kejadian itu. Kepolisian memohon maaf apabila ada yang kurang berkenan," ujar Supriadi.