5 Cara Cek Nomor BPJS Kesehatan Lewat Website, SMS hingga Mobile JKN

Rabu, 14 September 2022 | 22:39 WIB
5 Cara Cek Nomor BPJS Kesehatan Lewat Website, SMS hingga Mobile JKN
Ilustrasi BPJS Kesehatan - Cara Cek Nomor BPJS Kesehatan (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain kedua cara di atas, peserta juga dapat mengecek nomor BPJS Kesehatan melalui media sosial resmi BPJS Kesehatan seperti Twitter maupun Facebook @BPJSKesehatanRI. Peserta bisa meminta informasi terkait nomor BPJS Kesehatan dengan cara mengirim pesan baik di Facebook ataupun lewat Direct Message (DM) Twitter dengan menyebutkan nama lengkap, tanggal lahir, serta NIK e-KTP Anda.  

4. Cek Nomor BPJS Kesehatan Lewat SMS 

Selanjutnya, cek nomor BPJS Kesehatan juga bisa dilakukan lewat pesan singkat atau SMS. Anda dapat mengirim pesan singkat dengan cara mengirim data NIK ke nomor 08777 5500 400. Sebelumnya, pastikan terlebih dahulu jika Anda memiliki pulsa yang cukup karena pesan SMS yang dikirim akan dikenai tarif tertentu. Adapun format pesan untuk cek nomor BPJS Kesrhatan yang perlu Anda kirimkan adalah NIK (spasi) > Nomor NIK KTP.  

5. Cek Nomor BPJS Kesehatan di Kantor Cabang 

Selain secara online, Anda juga dapat melakukan pengecekan nomor BPJS Kesehatan di kantor cabang BPJS Kesehatan terdekat. Berikut ini cara cek nomor BPJS Kesehatan dengan NIK di kantor cabang.  

  • Datang langsung ke kantor cabang terdekat. 
  • Ambil nomor antrean lalu tunggu hingga Anda dipanggil. 
  • Sampaikan maksud atau tujuan Anda untuk cek nomor BPJS Kesehatan ke petugas. 
  • Kemudian sebutkan NIK Anda ke petugas. 
  • Selanjutnya, petugas akan menginformasikan mengenai nomor BPJS Kesehatan Anda berdasarkan data NIK.  

Itulah tadi beberapa cara cek nomor BPJS Kesehatan yang dapat Anda lakukan dengan mudah baik secara online maupun mendatangi langsung kantor BJS Kesehatan. Semoga bermanfaat! 

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI