2. Sekolah dapat menambahkan kriteria lain yang berhubungan dengan prestasi akademik jika ada nilai yang sama.
3. Jumlah siswa yang masuk ke dalam daftar pemeringkatan sesuai dengan ketentuan kuota akreditasi dari sekolah, yaitu:
- Akreditasi A: 40 persen siswa terbaik di sekolahnya
- Akreditasi B: 25 persen siswa terbaik di sekolahnya
- Akreditasi C dan lainnya: 5 persen siswa terbaik di sekolahnya
Skema jalur SBMPTN 2023
Sesuai dengan pemaparab Mendikbud Ristek Nadiem Makarim, terdapat perubahan besar dalam skema SNMPTN 2023 yakni:
1. Minimal memiliki 50 persen rata-rata nilai rapor dari semua mata pelajaran.
Mellaui skema terbaru ini, siswa didorong untuk lebih fokus di semua mata pelajaran. Artinya, mereka tidak hanya fokus di beberapa mata pelajaran saja.
2. Maksimal 50 persen komponen penggali minat serta bakat yang meliputi:
- Nilai maksimal pada 2 mata pelajaran pendukung dan prestasi
- Dapat melampirkan portofolio untuk program studi seni dan olaharaga.
- Ketentuan di atas, juga akan ditentukan oleh masing-masing jurusan/fakultas di perguruan tinggi negeri.
B. SBMPTN
Skema jalur SBMPTN 2022
Baca Juga: Tak Lagi Tangani Seleksi PTN, LTMPT Ucapkan Selamat Tinggal
Calon mahasiswa yang ikut SBMPTN 2022 harus mengikuti Tes Potensi Skolastik (TPS) dengan subtes berupa: penalaran umum, pemahaman bacaan dan menulis, pengetahuan dan juga pemahaman umum serta pemahaman seputar kuantitatif.