Suara.com - Aksi tolak kenaikan harga BBM di Patung Kuda Arjuna, Jakarta Pusat pada Senin (12/9/2022) tidak hanya diikuti oleh PA 212 dan mahasiswa. Sekelompok anak Sekolah Teknik Menegah (STM) ikut meramaikan aksi tersebut.
Pantauan Suara.com di lokasi, sekelompok anak STM itu datang menggunakan seragam. Beberapa dari mereka juga tampak ada mengunakan jaket hoodie bahkan jaket ojek online berwarna hijau.
Kelompok anak STM itu tiba di lokasi sekitar pukul 16.30 WIB. Mereka merapat ke barisan mahasiswa yang juga sore ini berunjuk rasa di sekitar Patung Kuda Arjuna.
Sementara di sisi ruas jalan yang lainnya, massa PA 212 menggelar aksi dengan tuntutan yang sama.
Salah satu anak STM yang tidak ingin disebutkan namanya mengaku datang ke lokasi aksi di Patung Kuda Arjuna dari sekolahnya di daerah Bekasi. Dia mengaku tidak tau perihal tuntutan apa yang akan disampaikan saat unjuk rasa.
"Dari STM Bekasi. Iya (pulang sekolah). Mau gabung sama mahaiswa aja," kata anak STM tersebut.
Aksi Sempat Ricuh
Bentrokan sempat terjadi saat aksi demonstrasi di kawasan Patung Kuda, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, pada Senin (12/9/2022). Bentrokan terjadi antarsesama massa yang menolak kenaikan harga BBM.
Kejadian bermula saat kelompok PA 212 sedang berorasi di Jalan Merdeka Barat. Saat itu PA 212 berorasi di ruas jalan sebelah kanan atau di dekat pos polisi.
Tiba-tiba, ada satu mobil komando dari ruas jalan sebelah kanan, atau depan gedung sapta pesona yang ingin berorasi. Masa itu mengatasnamakan diri sebagai mahasiswa malkuku utara.