Suara.com - Pengusutan kasus penembakan Brigadir J sempat menemui jalan buntu akibat skenario yang terus dipertahankan pihak Ferdy Sambo.
Sebagai pengingat, Sambo mengklaim terjadi aksi tembak-menembak antara Brigadir J dan Bharada E yang mengakibatkan tewasnya salah satu ajudannya tersebut.
Aksi tembak-menembak ini juga diklaim akibat Brigadir J yang melakukan kekerasan seksual terhadap istri Sambo, Putri Candrawathi.
Namun skenario ini akhirnya gugur setelah Bharada E mengubah keterangannya, sampai kini Sambo ditetapkan menjadi tersangka dan diberhentikan tidak dengan hormat (PTDH) dari korps bhayangkara.
Skenario tersebut, menurut Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, telah berusaha disebarkan Sambo ke berbagai pihak. Termasuk ke Sigit yang turut menjadi korban prank alias kebohongan dari mantan anak buahnya tersebut.
"Saudara FS ini kan menceritakan peristiwa, skenario, yang terjadi di Duren Tiga itu kan tembak-menembak, dan itu disampaikan ke banyak orang termasuk saya," ungkap Sigit, ketika hadir di acara Satu Meja yang ditayangkan di kanal YouTube KOMPASTV.
Namun berbagai kejanggalan menyebabkan Sigit mendesak Sambo untuk bercerita lebih jujur. Ia mengaku sudah dua kali bertanya sembari menegaskan siap mengusut kasus penembakan Brigadir J tanpa pandang bulu, tetapi Sambo tak bergeming.
Bahkan, tidak main-main, Sigit menyebut Sambo sampai pernah bersumpah di hadapannya untuk menegaskan kalau dirinya tak terilbat dalam penembakan Brigadir J. "Jadi memang saat itu saya sudah sempat bertanya, bahkan dia bersumpah," ucap Sigit lebih lanjut.
Bahkan Sambo terus mempertahankan keterangannya tersebut meski tersangka saat itu, Bharada E, sudah mulai bersikap kooperatif dan mengganti keterangannya.
Baca Juga: 4 Perwira Ini Dapat Durian Runtuh Imbas Ferdy Sambo, Promosi Jabatan Wadir Reskrim hingga Kasubdit
"Terakhir pada saat Richard (Bharada E) sudah mulai berubah keterangannya, saya panggil. Sebelumnya (sudah) dihubungi dengan telepon dengan loudspeaker, dia masih tidak mau mengakui," kata Sigit, dikutip Suara.com pada Kamis (8/9/2022).