Untuk cara pencairannya sendiri, seperti sudah disinggung sekilas pada bagian keuda tadi. Pihak PT Pos akan mengirimkan bantuan ini, atau penerima manfaat bisa mendatangi Kantor Pos untuk mencairkan bantuan yang menjadi haknya.
Datang ke Kantor Pos yang telah ditunjuk, biasanya merupakan Kantor Pos terdekat dari lokasi Anda sebagai penerima, sesuai dengan jadwal yang telah diberikan. Kemudian Anda bisa mengambil nomor antrean, dan menunggu hingga nomor Anda dipanggil.
Serahkan berkas dan dokumen yang diperlukan, seperti surat undangan, eKTP, dan KK, pada pegawai Kantor Pos yang bertugas. Jika dokumen dinyatakan valid, maka Anda bisa langsung menerima BLT BBM sebesar Rp300.000. Tidak sulit bukan?
Itu tadi informasi ringkas mengenai cara cek nama penerima BLT BBM, jadwal pencairannya, serta cara pencairan bantuan sosial tersebut, semoga bermanfaat dan menjadi artikel yang berguna, dan selamat melanjutkan aktivitas Anda berikutnya.
Kontributor : I Made Rendika Ardian