Suara.com - Kementerian Kesehatan Palestina mengonfirmasi bahwa seorang warganya tewas dalam bentrokan dengan tentara Israel di wilayah Tepi Barat pada hari Senin (5/9/2022) waktu setempat.
Militer Israel disebut menembak satu warga tersebut setelah sebelumnya mengonfirmasi bahwa mereka telah menangkap lima individu yang diduga sebagai teroris di dalam dan sekitar Kota Jenin.
"Para perusuh melemparkan batu, alat peledak, dan bom molotov ke arah pasukan dan suara tembakan terdengar di kawasan itu. Tentara membalasnya dengan peluru tajam," kata militer Israel, seperti dilaporkan oleh Antara.
Al Arabiya mengonfirmasi bahwa korban bernama Taher Mohamed Zakarneh (19), dan sebelum meninggal, ia sempat dirawat di rumah sakit dengan luka tembak di kepala, kaki kanan, dan paha kiri. Korban juga dilaporkan menderita luka bakar.
Kementerian Luar Negeri Palestina mengutuk insiden tersebut dan menyebutnya sebagai eksekusi.