Suara.com - Setiap pekerjaan memang memiliki risiko tersendiri, seperti yang dialami para kerjeja penerangan jalan umum (PJU) yang videonya viral di media sosial.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @rina.senjaa1, terlihat mobil perbaikan penerangan jalan yang tengah terparkir di sebelah tiang listrik.
Di samping mbil setidaknya terlihat ada tiga pekerja yang bergelimpangan usai terkena sengatan arus listrik.
Menurut akun tersebut, peristiwa tersebur terjadi di Palu, Sulawesi Tengah pada Senin (5/9/2022).
Baca Juga: Perbaiki Lampu PJU, Dua Pekerja Tewas Tersengat Listrik
Akibat kejadian tersebut, tiga pekerja tewas di tempat sedangkan lainnya mengalami luka bakar higga kritis.
Para korban di bawa ke Rumah Sakit Undata Palu dan mendapat penanganan medis.
Video yang diunggah pada Senin (5/9/2022) tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Harusnya jikalau ada pengecekan atau pemeliharan LPJ dipadamkan dulu dari pihak PLN," komentar warganet.
"Kalo orang yang masih sadar boleh langsung dipegang gak ya, kasian ih begitu kerja buat keluarga, semoga husnul khotimah," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Bonge Citayam Fashion Week Tampil di JF3 Fashion Festival 2022, Netizen: Apa Kabar Jeje
"Innalillahi wa innaillahirojiun ya Allah ini kenapa yak sering terjadi pekerja-pekerja ini enggak dilindungi K3P di mana kasian loh gajinya seberapa nyawa melayang ya Allah," tambah lainnya.
"Sampai berasap begitu, semoga keluarganya diberikan ketabahan, mas-masnya yang meninggal semoga husnul khatimah," tulis warganet di kolom komentar.
"Ada salah satu paman meninggal pas kerja benerin tiang listrik. Mana masih muda belum menikah," timpal lainnya.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah disukai ratusan kali dan bisa disaksikan di sini.