Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Street Race Kemayoran Ergus berharap ajang street race bisa menjadi wadah bagi para pegiat joki jalanan.
![Para peserta seri keempat street race di Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, bersiap jelang balapan, Sabtu (3/9/2022). [Suara.com/Yosea Arga Pramudita]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/03/41919-street-race-kemayoran.jpg)
Dia juga berharap kegiatan ini dapat menjadi batu loncatan bagi para pebalap amatir untuk menjadi atlet profesional.
"Kami ingin mencoba merangkul teman-teman. Yuk kita bisa untuk menjadi profesional, yuk kita bisa untuk mendukung Pak Dirlantas melancarkan niatnya serta memberikan fasilitas," papar Ergus.