Kunjungi Korban Banjir, Momen Bupati Bengkulu Utara Ditandu Agar Tak Nyemplung ke Air Tuai Pro Kontra Publik

Sabtu, 03 September 2022 | 10:22 WIB
Kunjungi Korban Banjir, Momen Bupati Bengkulu Utara Ditandu Agar Tak Nyemplung ke Air Tuai Pro Kontra Publik
Momen bupati ditarik warga (Instagram/memomedsos)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Video kunjungan Bupati Bengkulu Utara pada lokasi banjir, Ir Mian bersama wakilnya Arie Septia mengundang perhatian publik.

Pasalnya bupati bersama wakilnya tersebut ditandu mirip rakit untuk menyusuri banjir.

Rakit tersebut didorong dan ditarik oleh warga yang mengarungi banjir tanpa secara langsung.

Videonya viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @memomedsos.

Baca Juga: Anies: Kondisi Jakarta saat ini cukup ramah bagi pejalan kaki

Momen bupati ditarik warga (Instagram/memomedsos)
Momen bupati ditarik warga (Instagram/memomedsos)

Pada video tersebut tampak kondisi banjir di Kecamatan Bukit Nau yang menggenangi rumah warga. Banjir tersebut mencapai bawah lutut orang dewasa.

Diantara warga dan anak-anak yang nyemplung ke banjir, bupati dan wakil bupati naik papan dengan celana yang masih kering.

"Narasi dalam video menyebut aksi bupati saat menaiki rakit ini seperti seorang raja," tulis akun Instagram @memomedsos.

"Beginikah tipikal pemimpin daerah? Ingin diperlakukan layaknya raja, minim solusi ketika rakyat sengsara," tambahnya.

Namun dalam keterangannya, Camat Batik Nau menyebutkan bahwa bupati yang datang naik papan itu atas permintaan warga setempat.

Baca Juga: Klarifikasi Video Viral Wanita Jemput Paksa Suami di Lapangan Saat Sedang Sepak Bola

Kala itu warga meminta Bupati dan jajarannya mengecek lokasi banjir yang paling dalam. Bupati juga memberikan bantuan paket sembakau dan mendirikan dapur umum bagi para korban.

Video tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.

"Itulah gunanya attitude dan etika perlu dipelajari sejak kecil," komentar warganet.

"Positif thinking aja, siapa tau bupatinya setelah tinjau banjir ada kerja lain," tambah warganet lain.

"Yah terus si bapaknya harus berenang gitu? Monmaap nih, enggak ada yang salah kok sama cara dia meninjau banjir," imbuh lainnya.

"Pakai seragam kan wajar lah drpada kotor. Abis ni kan langsung nugas lagi," tulis warganet di kolom komentar.

"Turun dong pak jangan takut kotor, kasihan warganya haduh," timpal lainnya.

Saat berita ini dibuat, video tersebut telah disukai ribuan kali dengan puluhan komentar dari warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI