Suara.com - Gaya hidup mantan Kepala Biro Pengamanan Internal Polri, Brigjen Hendra Kurniawan yang disebut mewah karena sering gonta-ganti mobil membuat harta kekayaannya ikut menerima sorotan.
Hendra Kurniawan sendiri menjadi salah satu tersangka yang menghalangi penegakan hukum kasus kematian Brigadir J. Ia dan yang lainnya akan melakukan sidang kode etik terkait perkara tersebut.
Lalu, berapa dan seperti apa harta kekayaan Hendra Kurniawan?
Harta Kekayaan Hendra Kurniawan
Melansir laman LHKPN, total harta kekayaan Hendra Kurniawan mencapai Rp4.693.298.481 yang lebih dari 50 persen-nya didominasi oleh aset tanah dan bangunan.
Tanah dan Bangunan yang dilaporkan Brigjen Hendra Kurniawan senilai Rp3.810.000.000 dengan rincian sebagai berikut:
1. Tanah dan Bangunan Seluas 162 m2/250 m2 di KAB / KOTA BANDUNG, HASIL SENDIRI Rp. 800.000.000
2. Tanah dan Bangunan Seluas 400 m2/750 m2 di KAB / KOTA KUTAI KARTANEGARA, HASIL SENDIRI Rp. 200.000.000
3. Tanah dan Bangunan Seluas 200 m2/450 m2 di KAB / KOTA KUTAI TIMUR, HASIL SENDIRI Rp. 250.000.000
Baca Juga: Mengintip Gaya Hidup Brigjen Pol Hendra Kurniawan yang Hobi Gonta-ganti Mobil Mewah
4. Tanah dan Bangunan Seluas 150 m2/384 m2 di KAB / KOTA PASER, HADIAH Rp. 200.000.000