Pesanan Gendang Gubernur Ganjar Buat Farel Prayoga Dikerjakan Kurang dari 24 Jam, Begini Kisahnya

Kamis, 01 September 2022 | 15:35 WIB
Pesanan Gendang Gubernur Ganjar Buat Farel Prayoga Dikerjakan Kurang dari 24 Jam, Begini Kisahnya
Farel Prayoga dan hadiah gendang dari Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo. (Dok: Pemprov Jateng)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari enam gendang, jelas Danil, gendang ring petir menjadi istimewa. Selain modelnya yang keren, gendang ini memiliki suara yang stabil.

"Iya namanya gendang ring petir. Itu karena ring banyak. Ini ada 16 ring. Selain keren, juga bisa menstabilkan suaranya," terangnya.

Danil Lestari sendiri mulai menekuni usaha pembuatan gendang sejak 2017. UMKM miliknya itu berawal dari hobinya bermain gendang dangdut.

"Sudah empat tahun, sejak 2017. Asalnya cuma hobi, terus punya satu, ada yang suka, terus bikin lagi tidak nyangka bisa seperti ini. Sejauh ini, pesanan sudah merambah luar kota, daerah, pulau, bahkan dari luar negeri yakni Taiwan dan Malaysia," kisahnya.

Ia mengaku senang, karena dipercaya Ganjar Pranowo untuk membuat gendang yang dihadiahkan untuk Farel. 

"Iya senang. Tidak bisa diungkapkan, namanya juga Pak Ganjar (yang pesan). Semoga Mas Farel senang dan tambah sukses," tandasnya.

Sebelumnya, Ganjar bertemu Farel saat melantik Kagama Banyuwangi, beberapa waktu lalu. Bahkan penyanyi cilik yang viral dengan tembang Ojo Dibanding-bandingke itu menciptakan lagu khusus buat Ganjar berjudul Tugiman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI