Suara.com - Sebuah bangunan yang diperuntukan sebagai indekos dan kontrakan petak di Jalan Warung Jati Barat I RT 06 RW 03, Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan roboh pada Rabu (31/8/2022) hari ini. Sebelum insiden terjadi, warga sempat mendengar suara seperti bangunan retak menyerupai suara angin.
"Awalnya kederangan bunyi seperti angin saja, kegeruyuk gitu," kata warga bernama Meri saat dijumpai di lokasi.
Meri mengatakan, kejadian berlangsung singkat. Usai mendengar suara itu, warga di sekitar lokasi menjauh dan tidak berlangsung lama bangunan roboh seketika.
"Kejadiannya cepat," kata dia.
Meri menyebut, saat kejadian para penghuni indekos yang berada di lantai dua sedang tidak ada di lokasi. Sedangkan, di kontrakan, ada satu penghuni yang terkena reruntuhan dan telah dibawa ke Puskesmas terdekat.
"Istrinya kena runtuhan kepalannya. Tapi udah di bawa puskesmas. Nggak bocor hanya benjol saja," papar Meri.
Pantauan di lokasi, sebagian warga yang tidak terdampak atas kejadian itu terlihat masih berada di lokasi.
Sebagian warga ada yang membersihkan sisa-sisa debu dari bangunan yang roboh tersebut. Pasalnya, bangunan yang roboh itu menghasilkan debu yang menempel di rumah-rumah maupun jalanan.
Bangunan yang roboh itu terdiri dari 8 kamar indekos dan dua petak kontrakan. Seorang warga menyatakan, saat kejadian para penghuni indekos sedang tidak ada di lokasi karena pergi bekerja.
Baca Juga: Pemkot Jakpus Tutup Sementara 2 Jalan Terdampak Bangunan Roboh di Johar Baru
Petugas dari Dinas Sosial Jakarta Selatan juga terlihat datang ke lokasi kejadian. Mereka membawa bantuan mulai dari tikar, beras, hingga keperluan lain bagi warga terdampak.