Wagub Jabar Usulkan Poligami untuk Tekan HIV/AIDS, Pernyataannya Dikecam Publik: Lawak Banget Si Bapak

Selasa, 30 Agustus 2022 | 14:13 WIB
Wagub Jabar Usulkan Poligami untuk Tekan HIV/AIDS, Pernyataannya Dikecam Publik: Lawak Banget Si Bapak
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum di Gedung Sate Bandung, Selasa (18/5/2021). [ANTARA/HO/Dok Humas Pemprov Jabar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengusulkan poligami sebagai solusi mencegah HIV/AIDS.

Uu sendiri menyatakan bahwa menikah dan poligami akan menjauhkan diri dari perbuatan zina.

Pernyataan dari Wagub Uu tersebut menghebohkan media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @indonesiafeminis.

"Halo pak. Penyebab terjadinya angka infeksi IMS (Infeksi menular seksual) yang tinggi adalah karena tidak mempraktikan perilaku seks yang sehat yaitu menggunakan pengaman atau kondom," tulis akun Instagram @indonesiafeminis.

Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum. [Humas Pemprov Jabar]
Wagub Jabar, Uu Ruzhanul Ulum. [Humas Pemprov Jabar]

"Solusi untuk berpoligami tentu tidak akan menjawab dalam mengatasi tingginya angka IMS," tambahnya.

Lebih lanjut, akun @indonesiafeminis menyebutkan bahwa justru yang mungkin terjadi adalah perempuan-perempuan yang dipoligami dapat terkena IMS pula.

"Jadi kalau masalahnya tidak mau memakai kondom, maka kita harus menggalakkan penggunaan kondom baik untuk pasangan yang menikah dan tidak menikah,"  tambahnya lagi.

Penyataaan Wagub Jabar tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet di kolom komentar.

"Bapak, apa sudah bicara dengan istri sebelum buat statement seperti itu. Maukah istri Anda dipoligami? Kalau saya tidak mau. Eh, saya bukan warga Jabar," komentar warganet.

Baca Juga: ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS) Punya Harapan Hidup Yang Sama Seperti Kita

"Wah! Ini orang yang sama yang ngomentari soal siswa yang meninggal karena bully itu kan?" imbuh warganet lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI