Suara.com - Selain helm, jaket merupakan salah satu atribut yang harus dipakai oleh seorang pengemudi ojek online atau ojol.
Kedua atribut tersebut menjadi penanda maupun identitas bagi seorang pengemudi ojol.
Namun apa jadinya bila atribut tersebut tak lagi layak pakai?
Apakah seorang ojol diperbolehkan untuk tidak mengenakan atribut tersebut? Atau ojol tersebut harus membeli atribut baru?
Baru-baru ini, beredar di media sosial video yang merekam pengemudi ojol yang memakai atribut tak layak pakai.
Ia memakai jaket yang telah berwarna pudar, penuh jahitan, dan bahkan lengan jaketnya telah ditambal dengan potongan pakaian lain.
Video yang merekam penampakkan tersebut direkam oleh penumpang dari pengendara ojol tersebut.
Videonya viral setelah diunggah ulang oleh akun Instagram @terang_media pada sabtu (27/08/22).
"Perjuangan bapak ojol, walaupun dengan kondisi jaket yang penuh jahitan tangan, juga warnanya yang memudar masih tetap profesional dan semangat bekerja," tulis akun pengunggah video.
Baca Juga: Konten Instagram Bisa Dibagikan via Kode QR, Ini Caranya
Dalam video yang diunggah, tampak penumpang memperlihatkan keadaan jaket si pengemudi ojol.