Suara.com - Sekolah di SMK terbaik tentunya jadi impian sebagian besar siswa. Dari tahun ke tahun, SMK terbaik terus bertambah di Indonesia. Nah buat kamu yang akan masuk SMK, berikut ini daftar SMK terbaik berdasarkan nilai UTBK 2022 yang perlu diketahui.
Diketahui, untuk masuk dalam daftar SMK terbaik ini ditentukan oleh beragam faktor, beberapa di antaranya yaitu kualitas pendidikan, fasilitas sekolah, hasil rata-rata UTBK yang diselenggarakan oleh LTMPT, dan lain sebagainya.
Untuk penilaian berdasarkan nilai UTBK 2022, LTMPT menggelar UTBK yang diambil dari 23.657 sekolah di Indonesia dengan jumlah peserta 745.115 orang.
Adapun nilai UTBK ini dihitung berdasarkan hasil TPS 60 dan TKA 40 persen. Setelah itu, sekolah diurutkan sesuai dengan nilai total tertinggi sampai terendah, kemudian diambil nilai tertinggi dari 1.000 sekolah. Dalam daftar tersebut, diketahui terdapat 69 sekolah SMK yang masuk kriteria.
Berdasarkan hasil penilaian tersebut, berikut ini daftar SMK terbaik berdasarkan nilai UTBK 2022 yang menarik untuk diketahui.
Daftar SMK Terbaik Berdasarkan Nilai UTBK 2022
1. SMK-SMAK Bogor: peringkat nasional 99 dengan skor 580.148
2. SMK Negeri 7 Semarang: peringkat nasional 272 dengan skor 550.412
3. SMKN 1 Bogor: peringkat nasional 309 dengan skor 545.822
Baca Juga: Cara Cek Top 1000 Sekolah Terbaik Versi LTMPT, SMA Kalian Peringkat Berapa?
4. SMKN 2 Sepok: peringkat nasional 312 dengan skor 545.668