Suara.com - Partai Amanat Nasional (PAN) akan menggelar rapat kerja nasional (rakernas) di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/8/2022).
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas menyebut akan ada pengumpulan nama-nama calon presiden yang ingin diusung.
"Tanggal 27 kami rakernas saya sampaikan juga, karena daerah-daerah, kabupaten provinsi usulkan nama-nama calon presiden ya," kata Zulhas di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (25/8/2022).
Bukan hanya dari DPC hingga DPW PAN saja, Zulhas menyebut akan ada masukan juga untuk klaster menteri-menteri yang diusulkan.
Baca Juga: Harga Mie Instan Naik 3 Kali Lipat, Mendag Zulhas: Makan Singkong
Akan tetapi, Zulhas menekankan kalau rakernas itu hanya sebatas menampung usulan. Ia menegaskan keputusan calon presiden yang bakal diusung PAN tidak akan ke luar pada rakernas tersebut.
"Tapi belum diputuskan," ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Zulhas juga mengaku telah melaporkan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi terkait penyelenggaraan rakernas itu. Bukan maksud untuk mengundang datang ke acara, Zulhas hanya meminta Jokowi untuk membuat video pidato yang nantinya akan ditayangkan pada penyelenggaraan rakernas.
"Saya minta rekaman, kalau langsung itu kan acaranya, masa nanti presiden dengarkan pidato-pidato yang lain, enggak pas kan, saya minta nanti direkam."
Baca Juga: Jawaban Prabowo Terkait Dukungan Zulhas agar Sandiaga Uno Maju di Pilpres 2024