Teman Kena Tegur saat Nonton Film di Bioskop, Wanita Ini Bikin Video Pembelaan, Berakhir Dirujak Netizen

Rabu, 24 Agustus 2022 | 15:05 WIB
Teman Kena Tegur saat Nonton Film di Bioskop, Wanita Ini Bikin Video Pembelaan, Berakhir Dirujak Netizen
Video wanita yang berakhir dirujak netizen (Twitter/ Askrlfess)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang wanita membuat video bela temannya yang kena tegur penonton lain saat sedang menonton film di bioskop.

Temannya terkena tegur gara-gara berisik dan juga mengganggu kenyamanan penonton lain dengan menendang-nendang kursi di depannya.

Video tersebut awalnya diunggah oleh wanita ini di akun TikTok pribadinya, yang kemudian diunggah ulang oleh seorang anonim melalui akun Twitter @Askrlfess pada Selasa (23/08/22).

"Dia yang salah, dia yang playing victim," tulis anonim pengirim video.

Baca Juga: Heboh Akun Resmi Inter Milan Blunder Pasang Foto AC Milan, Interisti: Sehat, Min?

Di awal video, wanita tersebut menerangkan bahwa dirinya bersama temannya baru saja menonton film di salah satu bioskop.

Tidak diduga, keduanya mendapatkan peristiwa yang cukup berkesan, yaitu mereka ditegur oleh penonton lain karena terlampau berisik.

Setelah ditegur, wanita ini mengaku sadar diri karena dirinya memiliki tata krama.

"Gue akui tuh, pada saat itu gue sama teman gue kan sering banget ngobrol dan mungkin bagi orang suara kita kayak toa kalik ya. Jadi kedengeran banget. Jadi yaudah tuh adah yang 'shut' gitu kan. Akhirnya ya sudah diem. Gue sadar dong, karena kan gue juga ngerti tata krama. Gue tahu apa yang membuat orang enggak nyaman," ujarnya.

Bukan sekali, setelah film tersebut tiba-tiba ada seorang penonton lain yang kembali menegur temannya.

Baca Juga: Curhat Tak Enak Hati Tolak Tetangga yang Minta Bantu Edit Video, Publik Beri Saran Begini

Teguran tersebut dilayangkan karena teman dari wanita ini menendang-nendang kursinya.

"Tiba-tiba ada mbak-mbak yang kayak gini, 'Eh, tolong ya kita juga di sini bayar. Tolong jangan berisik. Jangan sering nendang-nendang kursi teman saya'. Dia ngomong tuh ke teman gue. Teman gue disalahin," lanjutnya.

Ia pun mengaku merasa kaget saat temannya ditegur.

"Gue kaget dong gue juga. Gue kayak, 'Anjir, gue lagi sedih-sedih nonton film ada aja yang bikin emosi. Ada aja yang bikin kayak bersalah gitu'," ujarnya.

Wanita ini merasa tidak terima karena temannya ditegur. Menurut wanita ini, temannya belum terbukti menendang kursi di depannya.

"Gue mikirnya ya karena gue nggak tahu bukti yang sebenarnya kayak apa, gue nggak melihat kaki teman gue kayak gimana waktu nonton bioskop. Karena setahu gue, temen gue itu emang kalau nonton bioskop kakinya sering ke atas. Kok nendang-nendang ya. Kayak emang iya? Karena kadang kursi di bioskop itu sering banget kayak peyot gitu. Ya mungkin dia merasa ditendang, tapi belum tentu," lanjut wanita ini.

Di akhir video, wanita ini mengungkapkan bahwa dirinya menyoroti cara penonton lain yang menasihati temannya.

Ia juga memperingatkan khalayak agar tidak menasihati orang lain yang tidak dikenal.

Komentar Netizen

Video ini pun sontak menuai beragam komentar dari netizen. Netizen memberikan komentar pedas atas perilaku wanita ini.

"Aku nggak suka ya ngelihat video go**** gini," komentar netizen.

"Emang kocak geming mbaknya. Bisa-bisanya bilang, 'Temen aku emang biasa naikin kaki kalau nonton bioskop'. Temen lu nggak ada akhlak banget an****," tulis netizen lain.

"Walah, nggak jelas banget kamu mbak," imbuh netizen lain.

"Tutorial memperlihatkan kebodohan sendiri," ujar netizen yang lain.

"Udah salah, banyak ba***. Na***. Gua kalau jadi mbak yang lu omongin juga kesel kali. Emang lu aja yang kesel. Nggak seneng ditegur tapi berisik dan mengganggu," tambah netizen.

Hingga sekarang, video unggahan ini telah ditayangkan sebanyak 291 ribu kali dengan 4,6 ribu suka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI