Suara.com - Proses Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK 2022 telah dimulai dan tahap penilaiannya akan dimulai sebentar lagi. Lalu kapan jadwal ANBK 2022 SMP?
Sebelumnya, Ujian Nasional adalah penentu kelulusan sekolah di Indonesia mulai SD, SMP, SMK, hingga SMA sederajat. Namun sekarang telah diganti dengan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).
Perlu diketahui, bahwa Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) adalah pengganti UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) yang sebelumnya diterapkan bagi para calon siswa. Tujuan dari ANBK 2022 diterapkan adalah untuk meningkatkan kualitas pendidikan Nasional.
Mengutip laman Kemendikbudristek, Asesmen Nasional adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemendikbudristek dengan peserta siswa, guru, dan kepala sekolah. ANBK ini digelar dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dengan menengok input, proses, dan juga output pembelajaran di sekolah-sekolah di Indonesia.
Baca Juga: Jadwal ANBK 2022 SMA, Kini Gladi Bersih, Siap-siap Minggu Depan Digelar
Diketahui, proses pelaksanaan ANBK bisa dilakukan secara online dan semi online. Sedikitnya ada tiga instrumen yang digunakan oleh Kemendikbud untuk mengukur di ANBK tahun 2022, meliputi Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survey Karakter, dan Survey Lingkungan Belajar.
Pelaksanaan ANBK 2022 untuk jenjang SMP, SMA dan SMK dimulai sudah sejak 29 Juli 2022, diawali dengan sinkronisasi simulasi ANBK gelombang 1. Untuk jadwal ANBK 2022 selengkapnya, langsung saja cek informasinya di bawah ini:
Jadwal ANBK 2022 Jenjang SMP
- Tanggal 29-31 Juli 2022: Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 1.
- Tanggal 1-4 Agustus 2022: Simulasi AN Gelombang 1.
- Tanggal 5-7 Agustus 2022: Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 2.
- Tanggal 8-11 Agustus 2022: Simulasi AN Gelombang 2.
- Tanggal 9-11 September 2022: Sinkronisasi Gladi Bersih AN gelombang 1.
- Tanggal 12-15 September 2022: Gladi Bersih AN gelombang 2.
- Tanggal 16-18 September: Sinkronisasi AN.
- Tanggal 19-22 September 2022: Pelaksanaan AN gelombang 1.
- Tanggal 24-25 September 2022: Pelaksanaan AN Paket B gelombang 2.
Jadwal ANBK Jenjang SMA, SMK, MA Sederajat
Baca Juga: Mengenal Cleo, Bocah Siak dengan Segudang Prestasi, Terbaru Juarai Kompetisi Sains
- Tanggal 29-31 Juli 2022: Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 1.
- Tanggal 1-4 Agustus 2022: Simulasi AN Gelombang 1.
- Tanggal 5-7 Agustus 2022: Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 2.
- Tanggal 8-11 Agustus 2022: Simulasi AN Gelombang 2.
- Tanggal 19-21 Agustus 2022: Sinkronisasi Gladi Bersih AN gelombang 1.
- Tanggal 22-25 Agustus 2022: Gladi Bersih AN gelombang 2.
- Tanggal 26-28 Agustus: Sinkronisasi AN.
- Tanggal 29 Agustus-1 September 2022: Pelaksanaan AN SMA, SMK dan MA.
- Tanggal 3-4 September 2022: Pelaksanaan AN Paket C.
Itulah informasi mengenai jadwal ANBK 2022 jenjang SMP hingga SMA, SMK, sederajat yang perlu disimak.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama