Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan sebuah jembatan di Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat ambruk viral di media sosial. Jembatan tersebut ambruk saat warga sedang menonton lomba gebuk bantal guling dalam peringatan HUT RI ke-77.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @merekamjakarta, jembatan itu ambruk pada Sabtu (20/8). Dinarasikan jembatan itu tak kuat menahan beban warga yang sedang asyik menonton lomba tarung guling. Jembatan itu memiliki panjang 12 meter dan lebar 1,3 meter.
"Saat itu warga sedang menonton pertandingan tarung guling di atas Kali Krukut. Jembatan diduga tak kuat menahan beban warga hingga akhirnya ambruk," tulis akun @merekamjakarta dikutip Suara.com, Senin (22/8/2022).
Tampak dalam video tersebut warga berbondong-bondong mencoba menyelamatkan diri. Sejumlah warga terlihat membantu anak-anak yang terjatuh masuk ke dalam sungai dengan cara menggendong. Suasana kepanikan terjadi di sekitar lokasi ambruknya jembatan.
Baca Juga: Parade Kirab Bendera Pusaka di Monas
Lurah Petojo Utara, Indarto, membenarkan terkait adanya kejadian tersebut. Dirinya menyebut jembatan itu ambruk karena sudah berumur tua sehingga tak kuat banyaknya menampung orang yang menonton dari atas jembatan tersebut.
"Ambruk karena sudah tua dan ada lomba gebuk bantal, akhirnya jembatan ambruk karena tidak kuat yang menampung orang yang nonton juga. Kemarin yang nonton kurang lebih 20 orang," kata Indarto saat dikonfirmasi, Senin (22/8/2022).
Indrato menuturkan tidak ada korban jiwa akibat kejadian itu. Jembatan itu menurut Indarto saat ini sudah diperbaiki oleh petugas Dinas Bina Marga DKI Jakarta.
"Alhamdulillah tidak ada korban. Kemarin sudah diangkat Bina Marga," imbuhnya.