Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Sukses Nyanyi "Ojo Dibandingke" di Depan Presiden

Rabu, 17 Agustus 2022 | 15:15 WIB
Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Sukses Nyanyi "Ojo Dibandingke" di Depan Presiden
Farel Prayoga bernyanyi di Istana Kepresidenan usai Upacara peringatan detik-detik Kemerdekaan RI, Rabu (17/8/2022). [YouTube Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada yang berbeda dengan perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Istana Negara tahun ini. Tak hanya diisi oleh kegiatan kenegaraan seperti upacara bendera, tahun ini dalam HUT Kemerdekaan RI di Istana Negara turut menghadirkan penyanyi cilik asal Banyuwangi, Jawa Timur, yakni Farel Prayoga.

Ia merupakan penyanyi yang telah meng-cover lagu "Ojo Dibandingke" milik Denny Caknan dengan karakter suaranya yang khas, sehingga berhasil menuai pujian dari banyak orang.

Lagu yang dinyanyikan oleh Farel Prayoga tersebut semakin virak ketika banyak orang menggunakannya sebagai lagu latar video TikTok.

Profil Farel Prayoga (Instagram/farelprayoga_official) - Sosok farel Prayoga menjadi perhatian publik setelah sukses mengcover lagu Ojo Dibandingke milik Denny Caknan. Kesuksesan itu membawanya hingga ke Istana Negara.
Profil Farel Prayoga (Instagram/farelprayoga_official) - Sosok farel Prayoga menjadi perhatian publik setelah sukses mengcover lagu Ojo Dibandingke milik Denny Caknan. Kesuksesan itu membawanya hingga ke Istana Negara.

Tak hanya itu, Farel Prayoga juga sempat bernyanyi duet dengan Filla Thalia dan videonya diunggah di YouTube dan telah ditonton oleh lebih dari 5 juta kali.

Baca Juga: Sukses Bikin Istana Bergoyang, Jokowi Beri Pesan Khusus untuk Farel Prayoga

Karena itulah, pada Perayaan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Farel Prayoga didapuk untuk menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke" langsung di hadapan Presiden Joko Widodo dan para pejabat di Istana Negara.

Penampilan Farel Prayoga berhasil menghibur Presiden Joko Widodo dan sejumlah tamu undangan lainnya. Siapakah Farel Prayoga sebenarnya? Berikut adalah profilnya.

Profil Farel Prayoga

Farel Prayoga lahir di Banyuwangi Jawa Timur, pada 8 Agustus 2010. Ia merupakan anak ke tiga dari empat bersaudara. Di usianya yang kini menginjak 12 tahun, Farel Prayoga sudah menunjukkan bakat menyanyinya.

Penyanyi cilik ini diketahui merupakan warga Desa Kepundungan, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Jawa Timur. Ia merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Farel sendiri terkenal lantaran melantunkan lagu "Ojo Dibandingke" hingga lagu tersebut menjadi viral di TikTok. Farel juga memiliki akun YouTube dengan nama Farel Prayoga Official.

Baca Juga: Farel Prayoga 'Ojo Dibandingke' Buat Iriana Jokowi dan Tamu Istana Bergoyang

Pernah jadi pengamen jalanan

Bakat menyanyi Farel Prayoga perlahan terasah ketika dirinya menjadi pengamen jalanan. Perlahan ia mulai dikenal masyaralat karena suara merdunya, hingga akhirnya ia bergabung dengan manajemen Wandra yang merupakan salah satu penyanyi dan komposer asal Banyuwangi.

Semakin dikenal publik

Berkat lagu Ojo Dibandingke yang viral, Farel Prayoga semakin dikenal publik secara luas. Berkah meng-cover lagu milik orang lain itu kini telah menghantarkannya bergabung dengan perusahaan rekaman Aneka Safari Record. Di bawah label rekaman tersebut, bukan tidak mungkin Farel Prayoga akan menelurkan lagu dan album sendiri.

Jadi kebanggan warga Banyuwangi

Nama Farel Prayoga yang semakin dikenal publik, membuat warga Banyuwangi, Jawa Timur ikut merasakan bangga. Seiring dengan naiknya popularitas dia, nama daerah Banyuwangi juga ikut terangkat dan ikut makin dikenal banyak orang.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI