Di HUT RI Ke-77, Gubernur Anies Bicara Dua Tahun Perjuangan DKI Bangkit Dari Covid-19

Rabu, 17 Agustus 2022 | 11:27 WIB
Di HUT RI Ke-77, Gubernur Anies Bicara Dua Tahun Perjuangan DKI Bangkit Dari Covid-19
Gubernur Anies Baswedan dan Wagub Ahmad Riza Patria saat HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Monas, Rabu (17/8/2022). (Suara.com/Umay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, selama dua tahun terakhir, khususnya Jakarta, berjuang bersama menghadapi tantangan dan ujian yang berat dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Hal ini dikatakan Anies dalam amanatnya saat menjadi Inspektur Upacara HUT Kemerdekaan ke 77 RI di Plaza Selatan Monas, Jakarta Pusat, Rabu (17/8/2022).

"Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat. Kalimat ini mengingatkan kita dari peristiwa yang kita hadapi selama dua tahun ini. Kita berjuang bersama menghadapi tantangan dan ujian yang berat. Maka dari itu, dalam meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, Pemprov DKI Jakarta konsisten mengedepankan prinsip keadilan untuk warganya, seperti yang tertuang pada tema perayaan tahun ini," ujar Anies.

Anies juga mengungkapkan, prinsip keadilan yang diterapkan di Jakarta adalah bagaimana membahagiakan warga secara sistematis dan berkelanjutan.

Baca Juga: Hadir di Upacara HUT ke-77 RI di Istana Merdeka, Anies Baswedan: Sudah Saatnya Kita Berbakti untuk Republik

Hal ini kata Anies mengingat Jakarta selama ini adalah rumah bagi semua kalangan maupun semua suku yang ada di Indonesia dan sebagai barometer nasional.

"Jakarta adalah rumah bagi semua. Karenanya, aspek keadilan, kesetaraan dan pembangunan yang berkelanjutan menjadi perhatian. Melalui penetapan PBB-P2 tahun 2022 ini, kami menunjukkan bahwa instrumen pajak tidak semata sebagai sumber pendapatan, sekaligus sebagai instrumen yang digunakan untuk menghadirkan rasa keadilan untuk warga," papar dia.

Selain itu, Anies menyampaikan, Pemprov DKI Jakarta berupaya untuk memulihkan sektor perekonomian, sekaligus memfokuskan perbaikan di seluruh sektor Iainnya.

Sehingga, kemerdekaan Republik Indonesia bisa diartikan sebagai momen kebahagiaan bagi seluruh warga, khususnya di Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengingatkan kemerdekaan yang diperingati hari ini, sebagai pengingat bahwa perjuangan Indonesia adalah perjuangan seluruh bangsa Indonesia.

Baca Juga: Jadi Inspektur Upacara HUT RI Di Monas, Anies: Kemerdekaan Bukan Hadiah, Tapi Perjuangan

Karena itu kata Anies, semua memiliki tanggungjawab untuk menuntaskan janji kemerdekaan.

"Yang saat ini berdiri di tempat ini punya tanggung jawab untuk menuntaskan janji kemerdekaan yaitu melindungi segenap tumpah darah Indonesia dan memajukan kesejahteraan umum serta keadilan untuk semua warga," ungkap dia.

Anies juga menyampaikan ucapan selamat HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Marilah kita bulatkan dan satukan tekad untuk bersama-sama mewujudkan pemulihan bangsa yang lebih cepat dan bangkit lebih kuat. Merdeka!," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI