Kemensos Libatkan Penyandang Tunanetra di Peringatan HUT Ke-77 RI

Rabu, 17 Agustus 2022 | 10:48 WIB
Kemensos Libatkan Penyandang Tunanetra di Peringatan HUT Ke-77 RI
Upacara peringatan HUT RI yang ke-77 di Kemensos. (Dok: Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Indonesia yang ke-77 menjadi momentum semua kalangan untuk memperingatinya, tak terkecuali anak berkebutuhan khusus (disabilitas). Para penyandang tunanetra dari Balai Sentra Terpadu Pangudi Luhur Bekasi, Jawa Barat turut dilibatkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) dalam memeriahkan momen tahunan ini.

Mereka yang tergabung dalam komunitas marching band itu membawakan beberapa lagu diantaranya lagu Indonesia Raya, lagu kebangsaan Hari Merdeka, mengheningkan cipta serta beberapa lagu lainnya.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemensos, Harry Hikmat mengatakan, pelibatan para penyandang tunanetra dalam kegiatan ini, bertujuan untuk memberikan semangat bahwa selalu ada tempat untuk siapa pun termasuk para penyandang disabilitas untuk menyemarakan semarak hari kemerdekaan.

Penyandang tunanetra yang dilibatkan adalam acara peringatan HUT RI yang ke-77 di Kemensos. (Dok: Suara.com)
Penyandang tunanetra yang dilibatkan adalam acara peringatan HUT RI yang ke-77 di Kemensos. (Dok: Suara.com)

"Selalu ada tempat untuk siapa saja, termasuk para disabilitas. Mereka punya hak yang sama seperti kita," tutur Harry ditemui usai mengikuti Upacara HUT Kemerdekaan ke-77 RI di Kantor Kemensos, Jakarta Pusat pada Rabu, (17/8/2022).

Baca Juga: HUT RI ke-77, 13 Daerah di Jawa Barat Berpotensi Turun Hujan

Menurut Harry, anak-anak disabilitas juga mempunyai semangat juang dan mampu merayakan hari kemerdekaan seperti orang normal lainnya. Oleh karena itu, dia berpesan agar mereka tak berkecil hati.

"Teman-teman yang hari ini masih butuh pertolongan. Jangan berkecil hati. Kita semua bangsa Indonesia termasuk teman-teman disabilitas, teman-teman yang mengalami kekerasan mempunyai hak yang sama untuk mengisi kemerdekaan. Semua ini harus kita perjuangkan bersama seperti para pahlawan kita perjuangkan kemerdekaa," lugasnya.

Penyandang tunanetra yang dilibatkan adalam acara peringatan HUT RI yang ke-77 di Kemensos. (Dok: Suara.com)
Penyandang tunanetra yang dilibatkan adalam acara peringatan HUT RI yang ke-77 di Kemensos. (Dok: Suara.com)

Sebagai informasi, dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI, Kemensos menggelar rangkaian kegiatan. Bertempat di Halaman Kemensos, kegiatan diawali dengan upacara pengibaran bendera.

Selanjutnya, acara dimeriahkan dengan rangkaian parade musik yang menggunakan berbagai peralatan dapur. Kemudian dilanjutkan dengan lomba fashion show, tenis meja, catur, bulu tangkis dan lomba lainnya. Menariknya, mereka yang mengikuti lomba diharuskan tetap mengenakan pakaian adat selama lomba berlangsung. Para pegawai Kemensos tampak bersemangat mengikuti rangkaian kegiatan tersebut.

Harry menambahkan, peringatan HUT Ke-77 RI dirasa sangat penting setelah melewati situasi pandemi Covid-19 selama dua tahun belakang. Atas seizin Pemerintah Pusat, HUT RI kali ini  dirayakan dengan melibatkan aktifitas kebersamaan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Baca Juga: Cocok Dipasang di Medsos, 25 Twibbon HUT RI ke-77 Terbaru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI